Skripsi

Hubungan antara Tingkat Stres dan Tingkat Empati Mahasiswa di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia = Association between Stress and Empathy Level among students in Faculty of Medicine Universitas Indonesia.

Pendahuluan: Empati adalah kemampuan yang perlu dimiliki seorang dokter untuk dapat memberikan pelayanan yang berpusat pada pasien dengan baik. Mahasiswa kedokteran diharapkan untuk dapat mempelajari empati kedokteran dalam masa pendidikannya. Penelitian ini bertujuan untuk melihat apakah tingkat empati pada mahasiswa kedokteran dipengaruhi oleh tingkat stres. Penelitian ini juga bertujuan untuk melihat tingkat stres dan empati pada berbagai tingkat pendidikan. Metode: Desain penelitian ini adalah potong lintang. Kuesioner Perceived Stress Scale-10 digunakan untuk mengukur tingkat stres sementara kuesioner Jefferson Scale of Physician Empathy digunakan untuk mengukur tingkat empati. Keduanya telah diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia dan divalidasi, kemudian disebarkan kepada 504 mahasiswa program studi pendidikan dokter di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia. Hasil: Tingkat stres pada mahasiswa kedokteran mencapai tingkat tertinggi pada tahun pertama dan terus turun di tahun berikutnya. Perbedaan tingkat stres yang signifikan ditemukan antara mahasiswa preklinik (tahun 1 hingga 3) dengan mahasiswa tahun akhir (profesi tahun kedua). Rerata tingkat empati meningkat pada 3 tahun pertama, lalu turun secara signifikan pada profesi tahun pertama (p=0,001 dengan uji Mann-Whitney) dan kembali meningkat pada profesi tahun kedua (p=0,014 dengan uji Mann-Whitney). Akan tetapi, tidak ditemukan korelasi antara tingkat pendidikan dengan tingkat empati (r= 0,008 dan p=0,861 dengan uji Spearman). Tidak ditemukan korelasi pula antara tingkat stres dengan tingkat empati (r=-0,031 dan p=0,246 dengan uji Spearman). Kesimpulan: Penelitian ini menunjukkan kemungkinan terdapat banyak faktor lain yang mempengaruhi pola penurunan tingkat empati pada saat memasuki tahap profesi. Penelitian lebih lanjut untuk meneliti variabel lain diperlukan untuk menentukan faktor-faktor lain yang mempengaruhi tingkat empati mahasiswa kedokteran.
Kata kunci: stres, empati, mahasiswa kedokteran


Introduction: Empathy has been known as critical ability for medical doctors to be able to conduct good patient-centered care. Medical students are expected to learn this in the medical school. This study is conducted to identify whether medical students’ empathy level is affected by their stress level. Also, this study aims to examine the empathy and stress level of medical students across education years. Method: The study design is cross sectional. The translated version of Perceived Stress Scale-10 Questionnaire is used to measure stress level while Jefferson Scale of Physician Empathy Questionnaire is used to measure empathy level. The questionnaires were validated and administered to a total of 504 students of the undergraduate medical education program in Faculty of Medicine Universitas Indonesia. Result: We found that stress level among medical students peaks on the first year and continues to decline over years. Significant stress level difference are found between preclinical year students (year 1 to 3) compared to final year students (second clinical year). Empathy level increases over the first 3 years, then declines significantly upon entering first clinical year (p=0,001) and increases again the next year (p=0,014). However, no correlation was found between the “education year” variable and “empathy level” variable (r=0,008 and p=0,861 on Spearman test). Also, no correlation was found between “stress level” and “empathy level” variable (r=-0,031 and p=0,246 on Spearman test). Conclusion: This finding suggests that there may be other underlying factors that contributes to empathy decline in medical students upon entering clinical year. Further research exploring other variables should be conducted to identify those factors.
Keywords: stress, empathy, medical student

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2017
Pengarang

James Marcus Wiguna Wahjudi - Nama Orang
Ardi Findyartini - Nama Orang

No. Panggil
S17067fk
Penerbit
Jakarta : Program Pendidikan Dokter Umum S1 Reguler.,
Deskripsi Fisik
xii, 67 hlm., 21cm x 30cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
S17067fk
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
S17067fkS17067fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Hubungan antara Tingkat Stres dan Tingkat Empati Mahasiswa di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia = Association between Stress and Empathy Level among students in Faculty of Medicine Universitas Indonesia.

Related Collection