Skripsi
Pemantauan Jumlah Langkah Harian dan Tingkat Kualitas Tidur Mahasiswa Rumpun Ilmu Kesehatan: Studi Pre-Post Berbasis Aplikasi Digital dan Edukasi Mandiri = Daily Step County Monitoring and Sleep Quality among Health Sciences Students: A Pre-Post Study Using Digital Application and Self-Education.
Jumlah langkah harian dapat diartikan sebagai salah satu komponen aktivitas fisik yang digunakan untuk menilai tingkat aktivitas seseorang. Tingkat kualitas tidur merupakan suatu indikator yang berkaitan dengan kesehatan fisik dan mental. Aktivitas fisk, termasuk juga langkah harian diketahui memiliki hubungan yang erat dengan tingkat kualitas tidur. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perubahan jumlah langkah harian dan tingkat kualitas tidur mahasiswa rumpun ilmu kesehatan Universitas Indonesia. Penelitian ini menggunakan desain studi observasi longitudinal selama 30 hari. Sampel penelitian ini terdiri atas 81 mahasiswa rumpun ilmu kesehatan Universitas Indonesia yang direkrut dengan metode consecutive sampling. Jumlah langkah harian diukur menggunakan aplikasi Pacer yang diunduh pada gawai responden masing-masing, sedangkan kualitas tidur diukur dengan menggunakan kuesioner Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI). Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan antara jumlah langkah harian terhadap tingkat kualitas tidur. Namun, pada analisis regresi linear didapatkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara jenis kelamin (p=0,063) dan persepsi kualitas tidur (p < 0,001) terhadap tingkat kualitas tidur yang diukur berdasarkan 7 komponen pada kuesioner.
Kata kunci: jumlah langkah harian, mahasiswa rumpun ilmu kesehatan, tingkat kualitas tidur
The daily steps count can be defined as one of the physical activity component that is used to measure a person’s level of activeness. On the other hand, sleep quality can be used as an indicator that is related to both physical and mental health. Physical activity, including the number of daily steps has been known to have a close relationship with sleep quality. This study is aimed to observe the changes in daily steps count and sleep quality among health sciences students at Universitas Indonesia. This study used an longitudinal observational study design conducted for 30 days. The sample of this study consists of 81 health sciences students at Universitas Indonesia through consecutive sampling. The number daily steps was measured using Pacer mobile application installed on each participant’s smartphone, while sleep quality was assessed using Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI) questionnaire. This results showed that there is no correlation between daily steps count and sleep quality. However, linear regression analysis showed that there is a significant correlation between sex (p-0,063) and perceived sleep quality (p < 0,001) with sleep quality that measured across the seven components of the PSQI questionnaire.
Key words: daily steps count, health sciences student, sleep quality
- Judul Seri
-
-
- Tahun Terbit
-
2025
- Pengarang
-
Florentia Yamin - Nama Orang
listya Tresnanti Mirtha - Nama Orang - No. Panggil
-
S25018fk
- Penerbit
- Jakarta : Program Pendidikan Dokter Umum S1 Reguler., 2025
- Deskripsi Fisik
-
xviii, 160 hlm., ; 21 x 30 cm
- Bahasa
-
Indonesia
- ISBN/ISSN
-
SBP Online
- Klasifikasi
-
NONE
- Edisi
-
-
- Subjek
- Info Detail Spesifik
-
-
| S25018fk | S25018fk | Perpustakaan FKUI | Tersedia - File Digital |
Masuk ke area anggota untuk memberikan review tentang koleksi