Tesis

Faktor-Faktor yang Memengaruhi Kegagalan Penyapihan Ventilasi Mekanik Pasca Trakeostomi pada Pasien Pneumonia Berat = Factors Affecting Mechanical Ventilation Weaning Failure PostTracheostomy in Severe Pneumonia Patients.

Latar belakang: Pneumonia berat yang membutuhkan tatalaksana ventilasi mekanik prevalensnya terus meningkat. Tindakan trakeostomi dilakukan untuk memfasilitasi penyapihan ventilasi mekanik. Studi sebelumnya dalam menilai faktor terkait kegagalan penyapihan ventilasi mekanik pasca trakeostomi masih sedikit dan menunjukkan hasil yang berbeda. Tujuan: Studi ini bertujuan untuk mengetahui proporsi dan faktor-faktor yang memengaruhi kegagalan penyapihan ventilasi mekanik pasca trakeostomi pada pasien pneumonia berat. Metode: Studi ini menggunakan desain kohort retrospektif dari data rekam medik pasien yang dirawat di ICU/HCU RSUPN dr. Cipto Mangunkusumo antara tahun 2018-bulan Juni 2022. Faktor-faktor yang memengaruhi kegagalan penyapihan ventilasi mekanik pasca trakeostomi pada pasien pneumonia berat didapatkan dari hasil analisis multivariat dengan regresi logistik. Hasil: Dari total 328 subjek yang memenuhi kriteria didapatkan proporsi kegagalan penyapihan ventilasi mekanik adalah 70,73%. Faktor yang memengaruhi kegagalan penyapihan ventilasi mekanik adalah durasi ventilasi mekanik >14 hari dengan RR 2,079 (IK 95% 1,566-2,760, p < 0,0001), obesitas dengan Indeks Massa Tubuh (IMT) ≥ 25 dengan RR 1,188 (IK 95% 1,016-1,389, p=0,031) dan Neutrofil Limfosit Rasio (NLR) pasca trakeostomi ≥ 11 dengan RR 1,244 (IK 95% 1,071 - 1,445, p=0,004). Simpulan: Proporsi kegagalan penyapihan ventilasi mekanik pasca trakeostomi pada pasien pneumonia berat adalah 70,73%. Faktor-faktor yang memengaruhi kegagalan penyapihan ventilasi mekanik adalah durasi ventilasi mekanik > 14 hari, obesitas (IMT ≥ 25 kg/m2) dan NLR pasca Trakeostomi ≥ 11.
Kata Kunci: pneumonia berat, trakeostomi, penyapihan ventilasi mekanik


Background: The prevalence of severe pneumonia requiring mechanical ventilation continues to increase. A tracheostomy was performed to facilitate weaning from mechanical ventilation. Previous studies assessing factors related to weaning failure from mechanical ventilation after tracheostomy are few and show varying result. Objective: This study aims to determine proportion and factors that influence failure to wean from mechanical ventilation after tracheostomy in patients with severe pneumonia. Methods: This study used a retrospective cohort design from medical record data of patients treated in the ICU/HCU of RSUPN dr. Cipto Mangunkusumo between 2018-June 2022. Factors affecting failure to wean mechanical ventilation after tracheostomy in patients with severe pneumonia were obtained from the result of multivariate regression analysis. Results: From a total 328 subjects who met the criteria, the proportion of weaning failure was 70,73%. Factors that influence failure to wean are duration of mechanical ventilation >14 days RR 2,079 (95% CI 1,566-2,760, p < 0,0001), obesity (BMI ≥ 25 kg/m2) RR 1,188 (95% CI 1,016-1,389, p=0,031) and posttracheostomy Neutrofil Lymphocyte Ratio (NLR) ≥ 11, RR 1,244 (95% CI 1,071- 1,445, p=0,004). Conclusion: The proportion of weaning failure from mechanical ventilation after tracheostomy in patients with severe pneumonia was 70,73%. Factors that influence weaning failure are duration of mechanical ventilation > 14 days, obesity (BMI ≥ 25 kg/m2) and post-tracheostomy NLR ≥ 11.
Keywords: severe pneumonia, tracheostomy, weaning

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2023
Pengarang

Price Maya - Nama Orang
Gurmeet Singh - Nama Orang
Dita Aditianingsih - Nama Orang
Alvina Widhani - Nama Orang

No. Panggil
T23437fk
Penerbit
Jakarta : Sp-2 Ilmu Penyakit Dalam.,
Deskripsi Fisik
xviii, 134 hlm. ; 21 x 30 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
Tanpa Hardcopy
T23437fkT23437fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Faktor-Faktor yang Memengaruhi Kegagalan Penyapihan Ventilasi Mekanik Pasca Trakeostomi pada Pasien Pneumonia Berat = Factors Affecting Mechanical Ventilation Weaning Failure PostTracheostomy in Severe Pneumonia Patients.

Related Collection