Tesis

Angka Remisi dan Faktor yang Memengaruhi pada Pasien Anak dengan Sindrom Nefrotik Resistan Steroid = Remission Rates and Factors Influencing Pediatric Patients with Steroid-Resistant Nephrotic Syndrome.

Latar belakang. Sindrom nefrotik resistan steroid (SNRS) mempunyai luaran fungsi ginjal yang lebih buruk dibandingkan sindrom nefrotik sensitif steroid. Sejak tahun 2012 KDIGO membuat rekomendasi lini pertama terapi imunosupresan menjadi inhibitor kalsineurin (CNI). Sebelum rekomendasi ini, belum ada konsensus mengenai lini pertama terapi SNRS. Inhibitor kalsineurin sudah digunakan sebagai lini pertama SNRS di RSCM sejak tahun 2019, namun belum ada penelitian mengenai angka remisi dan faktor yang memengaruhi pada pasien anak dengan SNRS di Indonesia setelah perubahan lini pertama ini. Tujuan. Mengetahui angka remisi dan faktor-faktor yang memengaruhi remisi pada pasien anak dengan SNRS di RSCM. Metode. Penelitian ini adalah penelitian kohort retrospektif yang dilakukan di RSCM. Faktor-faktor yang dinilai yaitu jenis kelamin, usia awitan sindrom nefrotik, penggunaan imunosupresan CNI, jenis resistansi, dan gambaran histopatologi. Hasil. Terdapat 150 subyek yang diikutsertakan dalam penelitian ini. Angka remisi pasien anak dengan SNRS didapatkan 74,6%, terdiri dari dari 51,3% remisi penuh dan 23,3% remisi parsial. Faktor yang memengaruhi remisi pada SNRS anak adalah terapi imunosupresan CNI (p=0.001, adjusted OR 4,309, IK95% 1,773-10,470). Kesimpulan. Faktor yang memengaruhi remisi pada pasien anak dengan SNRS adalah pemberian imunosupresan siklosporin yang termasuk golongan CNI.
Kata kunci: SNRS, remisi, siklosporin, CNI


Background. Steroid-resistant nephrotic syndrome (SRNS) has a worse renal function outcome compared to steroid-sensitive nephrotic syndrome. Since 2012, KDIGO has made changes to the first-line recommendation of immunosuppressant therapy by introducing calcineurin inhibitors (CNI). Before this recommendation, there was no consensus on the first-line therapy for SRNS. Calcineurin inhibitor has been used as the first-line treatment for SRNS at RSCM, but there has been no study conducted on remission rates and influencing factors in pediatric SRNS patients in Indonesia following this change in the first-line treatment. Objectives. To determine the remission rates and factors influencing remission in pediatric SRNS patients at RSCM. Method. This study is a retrospective cohort study conducted at RSCM. The evaluated factors included gender, age of onset of nephrotic syndrome, use of CNI immunosuppressants, type of resistance, and histopathological findings. Result. A total of 150 subjects were included in this study. The remission rate in pediatric SRNS patients was found to be 74.6%, consisting of 51,3% complete remission and 23,3% partial remission. The factors influencing remission in pediatric SRNS were CNI immunosuppressant therapy (p=0.001, adjusted OR 4.309, 95% CI 1.773-10.470). Conclusion. The factors influencing remission in pediatric patients with SRNS is the administration of cyclosporine, which belongs to the class of CNI.
Keywords: SRNS, remission, cyclosporine, CNI

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2023
Pengarang

Avian Andika - Nama Orang
Eka Laksmi Hidayati - Nama Orang
Bernie Endyarni Medise - Nama Orang
Nia Kurniati - Nama Orang

No. Panggil
T23182fk
Penerbit
Jakarta : Program Studi Ilmu Kesehatan Anak.,
Deskripsi Fisik
xiv, 41 hlm. ; 21 x 30 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
Tanpa Hardcopy
T23182fkT23182fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Angka Remisi dan Faktor yang Memengaruhi pada Pasien Anak dengan Sindrom Nefrotik Resistan Steroid = Remission Rates and Factors Influencing Pediatric Patients with Steroid-Resistant Nephrotic Syndrome.

Related Collection