Text

Potensi Ekstrak Sambiloto (Andrographis paniculata) Sebagai Antivirus untuk Virus Dengue in Vitro = In vitro study of The Potency Andrographis paniculata extract as an Antivirus against Dengue Virus in Vitro.

Pendahuluan: Demam berdarah dengue (DBD) adalah penyakit yang disebabkan oleh virus dengue (DENV) dengan vektor nyamuk, terutama dari spesies Aedes aegypti yang banyak berada di negara-negara tropis. Menurut World Health Organization (WHO), sejak tahun 2004-2010 diperkirakan sebanyak 50-100 juta kasus infeksi dengue terjadi setiap tahunnya, dan sebanyak hampir 75% dari populasi yang terinfeksi tersebut tinggal di daerah Asia-Pasifik, termasuk Indonesia. Hingga saat ini belum ada obat antivirus yang spesifik untuk DENV. Metode: Penelitian ini menggunakan desain penelitian eksperimental in vitro dengan menggunakan sel derivat karsinoma hepatosit Huh7it-1 dan DENV-2 strain New Guinea C untuk mengetahui potensi ekstrak Sambiloto (Andrographis paniculata) sebagai antivirus DENV. Hasil: Nilai IC50 ekstrak sambiloto adalah 15,61 μg/mL dan nilai CC50 ekstrak Sambiloto sebesar 182,32 μg/mL. SI ekstrak sambiloto memiliki nilai sebesar 11,68. Kesimpulan: Ekstrak Sambiloto memiliki potensi sebagai antivirus DENV .
Kata kunci : Dengue Virus, Sambiloto, Antivirus



Introduction: Dengue hemorrhagic fever (DHF) is a disease caused by the dengue virus (DENV), spreading through mosquito as the vector, especially from the Aedes aegypti species found in many tropical countries. According to the World Health Organization (WHO), since 2004-2010 it is estimated that 50-100 million cases of dengue infection occur each year, and nearly 75% of the infected population live in the Asia-Pacific region, including Indonesia. Up to now, there is no specific antiviral drug to DENV. Method: The study is done in an in vitro experimental research design using Huh7it-1 hepatocyte carcinoma derivate cell and DENV-2, New Guinea C strains to see the potential of Sambiloto (Andrographis paniculata) extract as an antiviral drug to DENV. Result: The IC50 value of the sambiloto extract was 15.61 μg/mL and the CC50 value of the Sambiloto extract was 182.32 μg/mL. The selectivity index (SI) of sambiloto extract was 11.68. Conclusion: Sambiloto extract has a potential as an antiviral drug to DENV.
Keywords : Dengue Virus, Sambiloto, Antivirus

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2021
Pengarang

Febrilian Kristiawan - Nama Orang

No. Panggil
S21240fk
Penerbit
Jakarta : Program Pendidikan Dokter Umum S1 Reguler.,
Deskripsi Fisik
xiii, 35 hlm. ; 21 x 30 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
S21240fkS21240fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Potensi Ekstrak Sambiloto (Andrographis paniculata) Sebagai Antivirus untuk Virus Dengue in Vitro = In vitro study of The Potency Andrographis paniculata extract as an Antivirus against Dengue Virus in Vitro.

Related Collection