Tesis

Hubungan Ekspresi Limfosit T CD8 Terhadap Respons Kemoterapi Neoadjuvan Pada Kanker Payudara Lanjut Lokal Berdasarkan Respons Patologis Miller Payne = Expression of CD8 Lymphocytes as a Predictor for Miller Payne’s Pathological Response to Neoadjuvan Chemotherapy in Locally Advanced Breast Cancer.

Kanker payudara merupakan kanker paling umum pada wanita di seluruh dunia dengan insiden lebih dari dua juta orang setiap tahunnya. Kanker payudara stadium lanjut lokal adalah jenis kanker payudara invasif yang terbatas pada payudara regional dan kelenjar getah bening. Salah satu terapi adalah kemoterapi neoadjuvan (KN) yang efikasinya dapat dievaluasi secara respons patologis dengan Miller Payne. Penting untuk mengidentifikasi biomarker sebagai prediktor respons patologis setelah KN. Limfosit CD8+ diperiksa sebagai prediktor keberhasilan KN lanjut lokal. Dengan menggunakan metode cross-sectional, penelitian ini dilakukan di laboratorium patologi anatomi dan divisi bedah onkologi RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo antara bulan Januari-Juni 2022. Subjek penelitian ini adalah pasien kanker payudara stadium lanjut lokal yang menjalani operasi pengangkatan payudara dengan terapi KN dari bulan September 2015- Februari 2022. Subjek penelitian ini didominasi luminal B, grade 2, ER+ dan kemoterapi berbasis antrasiklin. Ekspresi limfosit CD8+ tinggi dan tidak ada hubungan dengan faktor klinikopatologi. Sebagian besar pasien memberikan respon patologis positif terhadap kemoterapi dan terdapat hubungan yang bermakna antara ekspresi limfosit T CD8+ dengan respon patologis Miller-Payne. Diperlukan penelitian lebih lanjut mengenai ekspresi limfosit CD8+ sebagai faktor prediktif dalam respon kemoterapi neoadjuvan.
Kata Kunci: Kanker payudara lanjut lokal, ekspresi limfosit T CD8+, limfosit T CD8+, respons patologis Miller Payne


Breast cancer is the most common cancer in women worldwide with an incidence of more than two million people annually. Locally advanced breast cancer is a type of invasive breast cancer limited to the regional breast and lymph nodes. One of the treatments is neoadjuvant chemotherapy (NC) whose efficacy can be evaluated by the Miller Payne method. It is important to identify biomarkers to predict pathological responses after NC. CD8+ lymphocyte was examined as a predictor of advanced local NC successfulness. Using cross-sectional method, this research was done in the laboratory of anatomical pathology and division surgical oncology RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo between January-June 2022. The subjects were locally advanced breast cancer patients who received neoadjuvant breast removal surgery from September 2016- February 2022. 35 out of 40 subjects had clinical stage T4 mostly NST, luminal B, grade 2, ER+ and anthracycline-based chemotherapy. The expression of CD8+ lymphocytes was high and there was no association with clinicopathological factors. Most of the patients respond positively to chemotherapy and there is a significant relationship between the expression of CD8+ T lymphocytes with Miller Payne pathological response. Further research on CD8+ lymphocyte expression as a predictive factor in neoadjuvant chemotherapy response is needed.
Keywords: Locally advanced breast cancer, expression of CD8+ T lymphocytes, CD8+ T lymphocytes, Miller Payne pathological response

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2022
Pengarang

Sinta Chaira Maulanisa - Nama Orang
Herqutanto - Nama Orang
Primariadewi Rustamadji - Nama Orang
Ahmad Kurnia - Nama Orang
Denni Joko Purwanto - Nama Orang

No. Panggil
T22218fk
Penerbit
Jakarta : Sp-2 Ilmu Bedah Onkologi.,
Deskripsi Fisik
xx, 90 hal; ill; 21 x 30 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
Tanpa Hardcopy
T22218fkT22218fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Hubungan Ekspresi Limfosit T CD8 Terhadap Respons Kemoterapi Neoadjuvan Pada Kanker Payudara Lanjut Lokal Berdasarkan Respons Patologis Miller Payne = Expression of CD8 Lymphocytes as a Predictor for Miller Payne’s Pathological Response to Neoadjuvan Chemotherapy in Locally Advanced Breast Cancer.

Related Collection