Tesis

Uji Kesahihan dan Keandalan Knee Outcome Survey Activity Daily Living Scale pada Osteoartritis Lutut = Validity and Reliability Test of an Indonesian Version of Knee Outcome Survey Activity Daily Scale in Knee Osteoarthritis.

Osteoarthritis (OA) adalah penyakit sendi degeneratif yang ditandai oleh degenerasi kartilago artikular, perubahan struktur tulang subkondral, pembentukan osteofit, kelemahan ligamen, kelemahan otot quadrisep dan peradangan sendi. Manifestasi gejala OA lutut berkontribusi besar terhadap limitasi aktivitas seharihari dan menimbulkan disabilitas fungsional yang akan membatasi partisipasi dan menurunkan kualitas hidup pasien OA lutut. Evaluasi luaran klinis dari sudut pandang pasien dirasakan perlu terkait kualitas dan keberhasilan tatalaksana OA lutut. Knee Outcome Survey Activity Daily Living Scale (KOS ADLS) merupakan instrumen untuk menilai status fungsional pasien OA lutut yang mengevaluasi gejala-gejala dan keterbatasan fungsional spesifik selama aktivitas hidup seharihari. Penelitian ini bertujuan untuk menguji kesahihan dan keandalan instrumen KOS ADLS yang diadaptasi dan diterjemahkan ke budaya dan bahasa Indonesia. Penelitian ini dilaksanakan di poliklinik Departemen Rehabilitasi Medik divisi Muskuloskeletal RSCM dari 1 Oktober 2020 sampai 31 Agustus 2021. Metode penelitian adalah studi potong lintang dengan jumlah sampel 65 orang. Data diolah dengan uji uji kesahihan menggunakan korelasi Bivariate Pearson dimana tingkat signifikansi p < 0.05 dengan koefisiensi korelasi r > 0.3 dan uji keandalan dengan uji konsistensi internal dengan nilai -cronbach dan Intraclass Correlation Coefficient (ICC) ≥ 0.7. Hasil penelitian menunjukkan nilai korelasi KOS ADLS untuk keseluruhan item ialah 0.461 – 0.792. Nilai -cronbach Nilai Cronbach’s Alpha KOS ADLS secara keseluruhan adalah 0.911 dan nilai ICC yaitu 0.969 dengan interval kepercayaan 95% 0,950 – 0,981. Berdasarkan hasil analisis statistik, instrumen KOS ADLS-Ina memiliki nilai korelasi dan konsistensi internal diatas nilai minimal yang berarti sahih dan andal dengan tingkat signifikansi p < 0.05. Kesimpulannya, KOS ADLS memiliki kesahihan dan keandalan yang baik untuk digunakan sebagai alat ukur keterbatasan fungsional pada OA lutut di Indonesia.
Kata kunci: KOS ADLS, KOS ADLS-Ina, osteoarthritis lutut, uji kesahihan, uji keandalan


Background. Osteoarthritis (OA) is a degenerative joint disease characterized by articular cartilage degeneration, changes in subchondral bone structure, osteophyte formation, ligament weakness, quadriceps muscle weakness and joint inflammation. Manifestations of knee OA symptoms contribute greatly to the limitation of daily activities and cause functional disability which will limit participation and reduce the quality of life of knee OA patients. Evaluation of clinical outcomes from the patient's point of view is deemed necessary regarding the quality and success of knee OA management. The Knee Outcome Survey Activity Daily Living Scale (KOS ADLS) is an instrument to assess the functional status of knee OA patients that evaluates symptoms and specific functional limitations during activities of daily living. Material and Methods. The study conducted in Medical Rehabilitation Department, Musculoskeletal division of Cipto Mangunkusumo Hospital from October 1 st to August 31 st , 2021. Cross sectional was the study’s design with a sample of 65 subjects. Data was collected and analyze for validity with bivariate Pearson correlation with p < 0.05 and correlation coefficient r > 0.3. Reliability was tested with internal consistency in which α-cronbach and Intraclass Correlation Coefficient (ICC) ≥ 0.7. Result. The result of the study showed that the correlation value for total item was 0.461 – 0.792. As for the internal consistency the α-cronbach set at 0.911 and ICC was 0.969 CI 95% 0,950 – 0,981. Based on the statistical analysis, Indonesian version of KOS ADLS (KOS ADLS-Ina) proved that both Pearson’s correlation and internal consistency values have value above the minimal intended value with significancy p < 0.05. Conclusions. As a conclusion, the findings show KOS ADLS-Ina as a valid and reliable functional capacity instrument to be used in Indonesian population.
Key words: Knee Outcome Survey Activity Daily Living Scale, KOS ADLS-Ina, Knee osteoarhtritis, Indonesia, validity, reliability

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2022
Pengarang

Rimnauli Deasy Putryanti Sinaga - Nama Orang
Dewi Friska - Nama Orang
Tirza Z. Tamin - Nama Orang
I Nyoman Murdana - Nama Orang

No. Panggil
T22127fk
Penerbit
Jakarta : Program Studi Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi.,
Deskripsi Fisik
xvii, 104 hlm. ; 21 x 30 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
Tanpa Hardcopy
T22127fkT22127fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Uji Kesahihan dan Keandalan Knee Outcome Survey Activity Daily Living Scale pada Osteoartritis Lutut = Validity and Reliability Test of an Indonesian Version of Knee Outcome Survey Activity Daily Scale in Knee Osteoarthritis.

Related Collection