Tesis

Hubungan Gangguan Tidur dengan Gangguan Emosi dan Perilaku pada Remaja Selama Pandemi COVID-19 di Daerah Perkotaan dan Pedesaan = Relationship between Sleep Disorders and Emotional and Behavioral Disorders in Adolescents During the COVID-19 Pandemic in Urban and Rural Areas.

Latar belakang. Masalah gangguan tidur serta gangguan emosi dan perilaku mempengaruhi perkembangan dan menurunkan produktivitas serta kualitas hidup. Gelombang kedua COVID-19 berisiko mempengaruhi tidur serta gangguan emosi dan perilaku pada remaja. Perbedaan demografi perkotaan dan pedesaan dapat menyebabkan perbedaan stres biopsikososial. Tujuan. Mengetahui hubungan gangguan tidur dengan gangguan emosi dan perilaku pada remaja selama pandemi COVID-19 di daerah perkotaan dan pedesaan. Metode. Desain penelitian potong lintang pada remaja usia 12-18 tahun selama November-Desember 2021 di DKI Jakarta dan Kepulauan Riau sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi. Pengambilan data menggunakan kuesioner yang dibagikan secara daring. Hasil. Subyek terbanyak adalah perempuan (64%) dengan median usia 15 tahun. Masalah total gangguan emosi dan perilaku lebih banyak di pedesaan (13%) dibandingkan perkotaan (11,5%). Gangguan tidur lebih banyak pada remaja di pedesaan (50,5%). Lelaki lebih tidak berisiko mengalami gangguan emosi dan perilaku dibandingkan perempuan (p < 0,01; rasio prevalens 0,3; IK 95% 0,1-0,7). Berita COVID-19 yang < 3 kali dalam sehari lebih tidak berisiko mengakibatkan gangguan emosi dan perilaku dibandingkan dengan ≥ 3 kali (P < 0,01; RP 0,4, IK95% 0,2-0,8). Terdapat perbedaan proporsi gangguan tidur antara remaja di perkotaan dan pedesaan (p=0,012; rasio prevalens 0,6; IK 95% 0,4-0,8). Kesimpulan. Gangguan tidur berhubungan dengan gangguan emosi dan perilaku. Remaja di pedesaan lebih banyak mengalami gangguan tidur serta gangguan emosi dan perilaku selama pandemi COVID-19.
Kata kunci: Gangguan tidur, gangguan emosi dan perilaku, remaja, pandemi COVID-19, perkotaan, pedesaan.


Background. Sleep disturbances and emotional and behavioral disorders affect development and reduce productivity and quality of life. The second wave of COVID-19 risks affecting sleep and emotional and behavioral disturbances in adolescents. Differences in urban and rural demographics may lead to differences in biopsychosocial stress. Objective. Determine the relationship between sleep disorders and emotional and behavioral disorders in adolescents during the COVID-19 pandemic in urban and rural areas. Methods. A cross-sectional study among adolescents aged 12-18 years during November-December 2021 in DKI Jakarta and Riau Islands according to the inclusion and exclusion criteria. Collecting data using a questionnaire distributed online. Result. Most subjects were girl (64%) with the median age is 15 years old. The total problem of emotional and behavioral disorders is higher in rural (13%) than in urban (11,5%). Sleep disturbances are more common in adolescents in rural (50.5%). Boy were less at risk of experiencing emotional and behavioral (p < 0.01; prevalence ratio 0.3; 95% CI 0.1-0.7). News of COVID-19 < 3 times a day is less at risk of causing emotional and behavioral disturbances (P < 0.01; RP 0.4, 95% CI 0.2-0.8). There was a proportion differences of sleep disturbances between adolescents in urban and rural (p=0.012; prevalence ratio 0.6; 95% CI 0.4-0.8). Conclusion. Sleep disturbances related to emotional and behavioral disorders. Adolescents in rural areas are more likely to experience sleep disturbances as well as emotional and behavioral disturbances during the COVID-19 pandemic.
Keywords: Sleep disorders, emotional and behavioral disorders, adolescents, COVID-19 pandemic, urban, rural.

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2022
Pengarang

Maulana Okta Rheza - Nama Orang
Fatima Safira Alatas - Nama Orang
Yoga Devaera - Nama Orang
Bernie E. Medise - Nama Orang

No. Panggil
T22024fk
Penerbit
Jakarta : Program Studi Ilmu Kesehatan Anak.,
Deskripsi Fisik
xvi, 77 hal; ill; 21 x 30 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
Tanpa Hardcopy
T22024fkT22024fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Hubungan Gangguan Tidur dengan Gangguan Emosi dan Perilaku pada Remaja Selama Pandemi COVID-19 di Daerah Perkotaan dan Pedesaan = Relationship between Sleep Disorders and Emotional and Behavioral Disorders in Adolescents During the COVID-19 Pandemic in Urban and Rural Areas.

Related Collection