Tesis

Hubungan Faktor Klinis dan Parameter Ekokardiografi dengan Kejadian Strok Iskemik pada Pasien Fibrilasi Atrium Valvular EHRA tipe 1 yang Menggunakan Warfarin = The Association between Clinical Factor and Echocardiographic Parameters with Ischemic Stroke in type 1 EHRA Valvular Atrial Fibrillation patients who using warfarin.

Latar belakang: Fibrilasi Atrium (FA) meningkatkan risiko strok. Pada FA valvular kejadian strok iskemik dilaporkan meningkat hingga 18%/tahun. Pada populasi FA dengan penyakit jantung katup, belum ada stratifikasi risiko yang khusus menilai risiko strok. Penggunaan skor CHA2DS2-VASC direkomendasikan untuk stratifikasi risiko strok pada pasien FA non-valvular, namun validasi skor ini pada populasi FA valvular memberikan hasil yang kurang baik. Tujuan: Mengetahui faktor klinis dan parameter ekokardiografis yang berhubungan dengan kejadian strok iskemik pada pasien FA Valvular EHRA tipe 1 yang menggunakan warfarin Metode: Metode penelitian dilakukan secara observasional analitik potong lintang retrospektif. Luaran klinis dibagi menjadi dua yaitu kelompok strok iskemik dan bukan strok. Luaran klinis yang dinilai adalah kejadian strok iskemik yang terjadi setelah pasien terdaftar sebagai pasien RSJPDHK pada masa pemantauan Januari 2015 – Desember 2019. Hasil: Selama periode pengamatan, ditemukan 17 (5.2%) pasien dari 329 pasien FA valvular EHRA tipe 1 yang menggunakan warfarin pada registri OneAF yang menderita strok iskemik. Analisis regresi logistik multivariat menunjukkan bahwa faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian strok iskemik adalah: riwayat hipertensi (OR 5.59; 95% CI: 1.93-16.15; p 0.001) dan laju filtrasi glomerulus (LFG) ≤ 59 mL/menit/1.73m 2 (OR 3.62; 95% CI : 1.30-10.02; p = 0.013). Kesimpulan: Dua faktor klinis yaitu riwayat hipertensi dan penurunan fungsi ginjal pada sebelum strok berhubungan dengan peningkatan kejadian strok iskemik pada populasi FA valvular EHRA tipe 1 yang mengkonsumsi warfarin. Tidak ada parameter ekokardiografis yang berhubungan dengan peningkatan kejadian strok iskemik pada populasi ini.
Kata Kunci: FA valvular EHRA tipe 1; strok iskemik; hipertensi; laju filtrasi glomerulus; warfarin


Background: Atrial fibrillation increases the risk of stroke. In valvular AF, the stroke risk increases up to 18%/year. In the AF patient with valvular heart disease, there is no risk stratification that specifically assess stroke risk. The use of the CHA2DS2-VASC score is recommended for stroke risk stratification in nonvalvular AF patients, but the validation of this score is poor in valvular AF. Objective: This study aimed to determine the association between clinical factors and echocardiographic parameters related to the incidence of ischemic stroke in patients type 1 EHRA valvular AF who used warfarin Methods: Patients with type 1 EHRA valvular AF between January 2015 and December 2019 that using warfarin in OneAF registry were retrospectively analyzed. The clinical outcome was divided into two groups: ischemic stroke and non-stroke group. The clinical outcome was an ischemic stroke that occurred after the patient was registered as a RSJPDHK patient during the monitoring period at January 2015 - December 2019. Results: The incidence of ischemic stroke was found in 17(5.2%) of 329 patients. Multivariate logistic regression analysis showed history of hypertension (OR 5.59; 95% CI: 1.93-16.15; p = 0.001) and estimated Glomerular Filtration Rate (eGFR) ≤ 59 mL / minute / 1.73m 2 (OR 3.62; 95% CI : 1.30-10.02; p = 0.013) were associated with the incidence of ischemic stroke. Conclusion: Two clinical factors (history of hypertension and reduced renal function before ischemic stroke) were associated with ischemic stroke in the type 1 EHRA valvular AF who used warfarin. No echocardiographic parameters were associated with an increasing incidence of ischemic stroke in this population.
Keywords: type 1 EHRA valvular AF, ischemic stroke, hypertension, eGFR, warfarin

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2021
Pengarang

Rena Winanti - Nama Orang
Sunu Budhi Raharjo - Nama Orang
Rina Ariani - Nama Orang

No. Panggil
T21061fk
Penerbit
Jakarta : Program Studi Ilmu Penyakit Jantung dan Pembuluh Darah.,
Deskripsi Fisik
xviii, 47 hal; ill; 21 x 30 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
Tanpa Hardcopy
T21061fkT21061fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Hubungan Faktor Klinis dan Parameter Ekokardiografi dengan Kejadian Strok Iskemik pada Pasien Fibrilasi Atrium Valvular EHRA tipe 1 yang Menggunakan Warfarin = The Association between Clinical Factor and Echocardiographic Parameters with Ischemic Stroke in type 1 EHRA Valvular Atrial Fibrillation patients who using warfarin.

Related Collection