Tesis
Pneumonia pada anak dengan penyakit jantung bawaan pirau kiri ke kanan = Pneumonia in children with left to right shunt congenital heart disease in developing country.
Latar Belakang: Infeksi menjadi masalah pada anak dengan penyakit jantung bawaan (PJB), terutama pneumonia. Faktor risiko yang mendasari perjalanan pneumonia pada anak adalah: usia, jenis kelamin, status gizi, pemberian ASI, berat lahir rendah, status imunisasi, pendidikan orangtua, status sosioekonomi, penggunaan fasilitas kesehatan. Insidens pneumonia pada anak dengan PJB pirau kiri ke kanan meningkatkan morbiditas dan mortalitas. Tujuan: Mengetahui insidens pneumonia anak dengan PJB pirau kiri ke kanan dan faktor risiko yang terkait. Metode: Penelitian ini adalah studi analitik dengan rancangan cohort retrospective berdasarkan penelusuran rekam medis di RSUPN dr. Cipto Mangunkusumo dari tahun 2015 - 2019, Jakarta. Diagnosis PJB pirau kiri ke kanan berdasarkan echocardiography. Dari hasil yang ada, dilakukan analisis multivariat dan dilaporkan sebagai odds ratio (OR). Hasil: Dari 333 subyek dengan PJB pirau kiri ke kanan, 167 subyek mengalami pneumonia (50,2%). Proporsi jenis PJB pirau kiri ke kanan terbanyak yang menyebabkan pneumonia adalah defek septum ventrikel (VSD), yaitu 41,9%. Defek ukuran besar berhubungan dengan angka kejadian pneumonia (p=0,001). Faktor risiko yang mempengaruhi kejadian pneumonia pada anak dengan PJB pirau kiri ke kanan antara lain: status gizi buruk [OR 5,152 (95% CI 2,363-11,234)], status imunisasi tidak lengkap [OR 9,689 (95% CI 4,322-21,721)], status sosioekonomi rendah [OR 4,724 (95% CI 2,003-11,138)], dan ukuran defek yang besar [OR 5,463 (95% CI 1,949-15,307)]. Simpulan: Insidens pneumonia pada anak dengan PJB pirau kiri ke kanan sebesar 50,2 %. Tipe PJB dengan insidens pneumonia terbanyak adalah VSD. Status gizi, imunisasi, status sosioekonomi dan ukuran besar defek mempengaruhi angka kejadian pneumonia.
Kata kunci: Pneumonia, penyakit jantung bawaan pirau kiri ke kanan, faktor risiko
Background. Infection is one the main morbidities in congenital heart disease (CHD), especially pneumonia. Risk factors underlying the course of pneumonia in children are age, sex, nutritional status, breastfeeding, low birth weight, immunization status, parental education, socioeconomic status, and visit to healthcare facilities. Pneumonia in children with left-to-right shunt CHD known to increase overall morbidity and mortality. Objective: To identify the incidence and risk factors of pneumonia in children with left to right CHD. Method: This is an analytical study using retrospective cohort design based on medical records done at Cipto Mangunkusumo General Hospital, Jakarta, in 2015 2019. Diagnosis of left-to-right CHD is based on echocardiography. Possible risk factors of pneumonia are identified and analyzed using multivariate analysis and reported as odds ratio (OR). Results: There were 333 subjects with left to right shunt CHD, in which 167 of them (50.2%) had pneumonia. The most common CHD type in pneumonia is ventricular septal defect (41.9%). The size of defect is significantly related to pneumonia incidence (p=0.001). Risk factors identified to affect the occurrence of pneumonia in left to right CHD are malnutrition [OR 5.152 (95% CI 2.363 11.234)], incomplete immunization [OR 0.689 (95% CI 4.322 21.721)], low socioeconomic status [OR 4.724 (95% CI 2.003 11.138)], and large septal defect [OR 5.463 (95% CI 1.949 15.307)]. Conclusion: The incidence of pneumonia in left to right shunt CHD is 50.2%, mostly in ventricular septal defect. Nutritional status, immunization status, socioeconomic status, and septal defect size affect the incidence of pneumonia.
Keywords : Pneumonia, Congenital heart disease, left to right shunt, risk factors
- Judul Seri
-
-
- Tahun Terbit
-
2020
- Pengarang
-
David Soeliongan Waworuntu - Nama Orang
Piprim B. Yanuarso - Nama Orang
Yoga Devaera - Nama Orang - No. Panggil
-
T20136fk
- Penerbit
- Jakarta : Sp-2 Ilmu Kesehatan Anak., 2020
- Deskripsi Fisik
-
xiv, 51 hal; ill; 21 x 30 cm
- Bahasa
-
Indonesia
- ISBN/ISSN
-
-
- Klasifikasi
-
NONE
- Edisi
-
-
- Subjek
- Info Detail Spesifik
-
-
T20136fk | T20136fk | Perpustakaan FKUI | Tersedia |
Masuk ke area anggota untuk memberikan review tentang koleksi