Skripsi

Hubungan Tingkat Pengetahuan Mahasiswa Universitas Indonesia terhadap Kebiasaan Merokok = Relation between Knowledge Level of University Student of Unversitas Indonesia and Smoking Behavior.

Terdapat 35,5% mahasiswa di Indonesia perokok aktif. Padahal, mahasiswa harusnya memiliki tingkat pendidikan yang tinggi. Tingkat pengetahuan merupakan aspek penting yang dinilai mampu memengaruhi kebiasaan merokok. Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan tingkat pengetahuan mahasiswa Universitas Indonesia (UI) terhadap bahaya rokok dan kebiasaan merokok. Metode penelitian ini adalah studi potong lintang yang dilaksanakan di UI pada bulan Agustus 2018 hingga Maret 2019. Peneliti menggunakan kuesioner sebagai instrumen untuk disebarkan kepada 94 responden yang dipilih menggunakan teknik pengambilan acak. Uji yang dilakukan untuk menganalisis data adalah uji univariat untuk melihat distribusi perokok dan uji fisher untuk menilai hubungan variabel. Hasil analisis statistik menunjukkan 9 responden (9,6%) merupakan perokok aktif. Dari 9 perokok aktif, mayoritas berjenis kelamin laki-laki (88,9%), berasal dari fakultas hukum (44,4%) menggunakan rokok putih (66,7%), usia awal merokok 17 tahun (33,3%), mengonsumsi 5-10 batang rokok sehari (55,5%), hanya menggunakan rokok konvensional (89%), dan derajat adiksi terhadap nikotinnya cenderung ringan. Mayoritas responden memiliki tingkat pengetahuan mengenai bahaya rokok yang tinggi, baik responden yang merokok (77%) maupun tidak merokok (68%). Seluruh responden mendapat informasi mengenai merokok dari media cetak dan elektronik (100%). Tidak ditemukan hubungan yang bermakna antara tingkat pengetahuan dengan kebiasaan merokok maupun derajat adiksi nikotin. Penelitian ini menunjukkan penggunaan rokok pada mahasiswa UI sudah tidak terlalu banyak. Namun, tingkat pengetahuan yang tinggi tidak membuat mahasiswa tidak merokok. Hal ini disebabkan oleh perokok cenderung menyepelekan bahaya dari merokok terhadap diri sendiri atau sekitarnya. Derajat adiksi nikotin pada mahasiswa UI cenderung ringan. Hal ini menunjukkan bahwa alasan mahasiswa UI merokok bukan disebabkan oleh kecanduan.
Kata kunci: rokok, tingkat pengetahuan, kebiasaan merokok, Universitas Indonesia


There are 35.5% university students in Indonesia which are active smoker. Whereas, university student should have had high level of knowledge. Knowledge is an important aspect which could affect smoking behaviour. This research is aimed to see the relation between knowledge level of university students of Universitas Indonesia (UI) about the danger of smoking and smoking behavior. The research method used is cross-sectional study which is conducted in UI from August 2018 to March 2019. The researcher used questionnaire as the instrument to be spread to 94 respondents which is picked by random sampling. The tests conducted for data analysis are univariate test to see the smoker’s distribution and fisher’s test to analyse the relationship between the variables. Statistical analysis result showed that 9 respondents (9.6%) are active smokers, majority are males (88.9%), from the faculty of law (44.4%), use white cigarettes (66.7%), start smoking from 17 years old (33.3%), consume 5-10 cigarettes a day (55.5%), only use conventional cigarettes (89%), and the degree of addiction to nicotine tends to be low. Majority of the respondents have high knowledge about danger of smoking for both the smokers (77%) and non-smokers (68%). Every respondent got the information about smoking from printed and electronic media (100%). There isn’t any meaningful relation between knowledge about danger of smoking and smoking behavior and also degree of addiction to nicotine. This research shows that the active smokers in Universitas Indonesia are not that many anymore. However, high knowledge about danger of smoking didn’t make the university students stop smoking. This happened because smokers tend to underestimate the danger of smoking for themselves or people around them. Degree of addiction to nicotine of university students of Universitas Indonesia tends to be low. This shows that the reason university students of Universitas Indonesia smoke is not addiction.
Key words: smoke, level of knowledge, smoking behavior, Universitas Indonesia

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2019
Pengarang

Indy Larasati Wardhana - Nama Orang
Agus Dwi Susanto - Nama Orang

No. Panggil
S19123fk
Penerbit
Jakarta : Program Pendidikan Dokter Umum S1 Reguler.,
Deskripsi Fisik
xv, 49 hal; ill; 21 x 30 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
S19123fk
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
S19123FKS19123fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Hubungan Tingkat Pengetahuan Mahasiswa Universitas Indonesia terhadap Kebiasaan Merokok = Relation between Knowledge Level of University Student of Unversitas Indonesia and Smoking Behavior.

Related Collection