Skripsi

Hubungan Status Gizi dengan Tingkat Adiksi Rokok Elektrik menggunakan Kuesioner Fagerstrom = Relationship between Nutritional Status with Electric Ciggarates Addiction Using Fagerstrom Questionaire.

Latar Belakang: Terjadi peningkatan penggunaan rokok elektrik dalam beberapa tahun terakhir. Rokok elektrik digunakan berbagai kalangan dan usia Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara status gizi dengan tingkat adiksi nikotin menggunakan kuisioner Fagerstorm dan dampak penggunaan rokok elektrik terhadap saluran pernapasan. Metode: Penelitian dilakukan dengan metode observasional analitik menggunakan studi potong lintang. Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 993 yang dipilih berdasarkan sistem random sampling. Hubungan antar variabel dianalisis menggunakan uji bivariat Chi Square. Hasil: Dari hasil uji Chi Square didapatkan terdapat perbedaan yang bermakna status gizi pada perokok elektrik dengan ketergantungan ringan dan ketergantungan berat menggunakan kuisioner Fagerstorm (p = 0,122). Gejala yang sering dikeluhkan dari penggunaan rokok elektrik antara lain throat hit. Diskusi: Pada pengguna rokok elektrik dengan ketergantungan berat memiliki status gizi yang lebih rendah. Rokok elektrik dapat digunakan sebagai sarana kontrol kenaikan berat badan paska penghentian rokok tembakau. Dampak penggunaan rokok elektrik terhadap kesehatan tubuh antara lain inflamasi saluran napas, meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular, penyakit neurovaskular, disregulasi lipid, gangguan fungsi hati, dan keganasan.
Kata kunci: Rokok Elektrik, Adiksi, Status Gizi, Kuesioner Fagerstrom, Nikotin


Background: There has been an increase prevalence of electric cigarettes users in recent years. Electric cigarettes are used by various groups and ages Objective: The aim of this study is to determine the relationship between nutritional status and nicotine addiction using the Fagerstorm questionnaire and the impact of using electric cigarettes on the respiratory tract. Methods: The study is conducted by using the analytical observational cross-sectional study. The samples used in this study were 993 respondents selected by random sampling method. The relationship between variabels was analyzed by bivariate test Chi Square. Results:. Based on Chi Square test, there are significant differences in nutritional status in electric smokers with mild dependence and severe dependence using the Fagerstorm questionnaire (p = 0.122). Symptoms oftenly complained by using e-cigarettes include throat hit. Discussion: Most severe dependency of electric cigarette users have a lower level of nutritional status. Electric smoking can be used as controller of weight gain on smoking cessation. The impact of the use of e-cigarettes on the health of the body includes inflammation of the airways, increasing the risk of cardiovascular disease, neurovascular disease, lipid dysregulation, liver dysfunction, and malignancy.
Keywords: Electric Ciggarates, Addiction, Nutritional Status, Fagerstrom Questionare, Nicotine

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2019
Pengarang

Prananda Darmobaroto Adisasmito - Nama Orang
Erlang Samoedro - Nama Orang

No. Panggil
S19101fk
Penerbit
Jakarta : Program Pendidikan Dokter Umum S1 Reguler.,
Deskripsi Fisik
xv, 56 hal; ill; 21 x 30 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
S19101fk
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
S19101FKS19101fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Hubungan Status Gizi dengan Tingkat Adiksi Rokok Elektrik menggunakan Kuesioner Fagerstrom = Relationship between Nutritional Status with Electric Ciggarates Addiction Using Fagerstrom Questionaire.

Related Collection