Skripsi

Gambaran Persepsi Mahasiswa Pre-klinik Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia tentang Atribut Dosen yang Baik = Pre-clinical Students' Perceptions on Attributes of Good Lecturer in Faculty of Medicine Universitas Indonesia.

Kuliah merupakan salah satu metode pengajaran yang masih banyak digunakan saat ini. Kuliah yang efektif bisa mempengaruhi kualitas pembelajaran yang dihasilkan. Atribut dosen yang baik dalam memberikan kuliah bisa digunakan untuk mengetahui bentuk pengajaran yang efektif untuk mahasiswa. Penelitian ini merupakan studi cross-sectional dengan menggunakan teknik simple random sampling dari mahasiswa pre-klinik FKUI angkatan 2015, 2016, dan 2017. Sampel penelitian ini berjumlah 300 responden yang berasal dari tiga tahun pendidikan yang berbeda. Penelitian ini menggunakan kuesioner yang disusun oleh peneliti berdasarkan telaah kritis beberapa jurnal dan telah melalui review pakar. Hasil penelitian mendapatkan bahwa atribut utama dosen yang baik menurut mahasiswa adalah “memiliki kemampuan komunikasi yang baik”, “mampu menyampaikan presentasi (materi kuliah) dari berbagai media dengan baik”, “tepat waktu dalam menghadiri kuliah”, “memiliki pengetahuan yang baik mengenai materi kuliah yang dibawakan”, “mampu membuat suasana perkuliahan yang rileks meskipun serius/memiliki selera humor”, dan “antusias dan bersemangat dalam membawakan kuliah”. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan yang berbeda bermakna antara tahun pendidikan mahasiswa pada atribut “memiliki kemampuan komunikasi yang baik” (nilai p = 0,012), “mampu menjaga kedisiplinan mahasiswa di ruangan kuliah” (nilai p = 0,033), dan “menggunakan alat bantu audiovisual” (nilai p = 0,014). Berdasarkan jenis kelamin, terdapat hubungan yang berbeda bermakna pada atribut “mampu menjaga kedisiplinan mahasiswa di ruangan kuliah” (nilai p = 0,038) dan “tepat waktu dalam menghadiri kuliah” (nilai p = 0,013). Sebagai kesimpulan, terdapat hubungan yang berbeda bermakna antara tahun pendidikan mahasiswa dan jenis kelamin dengan atribut dosen yang baik. Atribut dengan median skor tertinggi pada masing-masing tahun pendidikan mahasiswa dan jenis kelamin terdapat pada atribut yang sama.
Kata kunci: Atribut dosen yang baik; tahap pre-klinik; dosen Fakultas Kedokteran


Lecture is one of the teaching methods that are still widely used today. Effective lectures can affect the quality of learning. Good lecturer attributes in giving lectures can be used to find out effective forms of teaching for students. This study is a cross-sectional study using simple random sampling technique from FKUI pre-clinic students of 2015, 2016 and 2017. Sample of this study amounted to 300 respondents from three different years of education. This study uses a questionnaire compiled by researchers based on a critical review of several journals and has been through expert review. The results of the study found that the main attributes of a good lecturer according to students were “have good comunication skills”, “able to deliver presentations (lecture material) from various media well”, “on time to attend college”, “have good knowledge about the lecture material delivered”, “able to make the atmosphere of the lecture relaxed though serious/have a sense of humor”, and “enthusiastic and excited on lecturing”. The results showed that there were significant differences between the years of student education on the attributes of “have good communication skills” (p value = 0.012), “able to maintain student discipline in the class” (p value = 0.033), and “using audiovisual aids” (p value = 0.014). Based on gender, there were significant differences in the attributes “able to maintain student discipline in the class” (p value = 0.038) and “on time to attend college” (p value = 0.013). In conclusion, there were significant differences between the years of student education and gender with good lecturer attributes. Attributes with the highest median scores in each student's education year and gender are found in the same attributes.
Keywords: Good lecturer attributes; pre-clinical stage; lecturer of the Faculty of Medicine

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2018
Pengarang

Rifka Annisa Taufiq - Nama Orang
Estivana Felasa - Nama Orang

No. Panggil
S18084fk
Penerbit
Jakarta : Program Pendidikan Dokter Umum S1 Reguler.,
Deskripsi Fisik
xii, 83 hal; ill; 21 x 30 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
S18084fk
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
S18084fkS18084fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Gambaran Persepsi Mahasiswa Pre-klinik Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia tentang Atribut Dosen yang Baik = Pre-clinical Students' Perceptions on Attributes of Good Lecturer in Faculty of Medicine Universitas Indonesia.

Related Collection