Tesis

Kepadatan Dermatophagoides spp. dan hubungannya dengan kadar serum IgE anti tungau debu rumah pada asma persisten = Dermatophagoides spp. density and its relationship with levels of house dust mite specific serum IgE in persistent asthma.

Asma merupakan inflamasi kronik saluran napas yang timbul karena respons tubuh terhadap faktor eksogen, misalnya alergen, iritasi, dan infeksi. Sebagian pasien asma dilaporkan mengalami perkembangan gejala asma karena pajanan tungau debu rumah (TDR). Identifikasi TDR, tempat hidupnya, serta densitas tungau penting dilakukan untuk mengendalikan faktor pencetus, sekaligus mencegah berkembangnya penyakit asma. Penelitian kasus kontrol ini bertujuan untuk mengetahui profil TDR pada pasien asma persisten, termasuk jenis dan kepadatan tungau, serta hubungannya dengan kadar serum IgE spesifik anti-TDR. Penelitian dilakukan pada bulan Februari 2017 sampai Desember 2017. Sebanyak 13 pasien asma persisten dan 12 pasien kontrol telah menjalani pemeriksaan kadar serum IgE spesifik anti-TDR menggunakan Immulite 2000 xpi. Sampel debu rumah diambil dari rumah pasien dan diperiksa menggunakan metode Fain. Hasil penelitian menunjukkan variasi spesies TDR didominasi D. pteronyssinus. Kepadatan D. pteronyssinus adalah 83,9% yaitu 120 spesies tungau tersebut dari 143 tungau yang diperoleh. Kadar serum IgE spesifik anti-TDR pada pasien asma persisten lebih tinggi dibandingkan pasien normal, dengan rerata 2,35 kU/L (nilai positif bila >0,35 kU/L). Kepadatan D. pteronyssinus dalam debu kamar tidur menunjukkan korelasi positif dengan kadar serum IgE antiTDR pada pasien asma persisten.
Kata kunci : Dermatophagoides spp., kepadatan, asma, IgE


Asthma is a chronic inflammation of airways, as a response to exogenous factors, such as alergens, irritants, and infections. Some asthmatic patients had symptoms of asthma due to exposure to house dust mites (HDM) alergen. Identification of HDM, the habitat, and density of mites are important to control the trigger factors, and preventing the asthma pathogenesis. This case-control study aimed to determine the HDM profiles in persistent asthmatic patients, including the species, density of mites, as well as its association with specific IgE anti-HDM serum levels. The study was conducted in February 2017 to December 2017. A total of 13 patients with persistent asthma and 12 control patients had screened with specific anti-HDM IgE levels using Immulite 2000 xpi. The house dust samples was taken and examined using the Fain method. The results showed that HDM species was predominantly D. pteronyssinus. The density was 120 species of D. pteronyssinus from 143 mites found (83.9%). Specific anti-HDM IgE serum levels in persistent asthmatic levels were higher than normal patients, with a mean of 2.35 kU/L (positive values if > 0.35 kU / L). Density of D. pteronyssinus in dust of bed room showed a positive correlation with serum IgE specific of anti-HDM level in persistent asthmatic patients.
Key Words :Dermatophagoides spp., density, asthma, IgE

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2018
Pengarang

Annisa MuliaAnasis - Nama Orang
Anna Rozaliyani - Nama Orang
Heri Wibowo - Nama Orang

No. Panggil
T18278fk
Penerbit
Jakarta : Program Magister Ilmu Biomedik.,
Deskripsi Fisik
xv, 57 hal; ill; 21 x 30 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
T18278fk
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
T18278fkT18278fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Kepadatan Dermatophagoides spp. dan hubungannya dengan kadar serum IgE anti tungau debu rumah pada asma persisten = Dermatophagoides spp. density and its relationship with levels of house dust mite specific serum IgE in persistent asthma.

Related Collection