Tesis

Kadar protein surfaktan D serum pada pekerja semen = Surfactant protein D serum level in cement worker.

Latar Belakang : Pneumokoniosis terjadi hampir diseluruh dunia dan merupakan masalah yang mengancam para pekerja semen . Beberapa kelainan serologis dapat ditemukan pada pasien pneumokoniosis. Kadar surfaktan D (SPD) serum meningkat pada pekerja yang terpajan silika sehingga mungkin dapat dijadikan sebagai penanda hayati untuk diagnosis awal penyakit paru kerja tetapi penelitian ini belum pernah dilakukan di Indonesia. Metode : Penelitian ini merupakan penelitian cross sectional dengan cara pemilihan sampel secara consecutive sampling pada bulan September 2017- Maret 2018. Jumlah total subjek sebanyak 61 subjek terdiri dari 44 subjek penelitian dan 17 subjek kontrol. Pemeriksaan kadar SP-D menggunakan metode ELISA. Subjek penelitian merupakan pekerja semen pada area produksi dan bahan mentah. Hasil : Pada penelitian ini didapatkan hasil dengan karakteristik total subjek lakilaki 100% dan rerata umur 42.5 tahun, subjek termuda 21 tahun dan subjek tertua 55 tahun. Kelompok IMT normal terbanyak pada subjek penelitian yaitu 21 subjek (47.7%) diikuti IMT lebih 14 subjek (31.8%), obesitas 8 subjek (18.2%) dan IMT kurang sebanyak 1 subjek (2.3%). Riwayat merokok ditemukan terbanyak bukan perokok 26 subjek (59.1%) diikuti perokok sebanyak 12 subjek (27.3%) dan bekas peroko 6 subjek (13.1%). Lama pajanan

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2018
Pengarang

Nurlinah Jalil - Nama Orang
Sita Laksmi Andarini - Nama Orang
Muh Ilyas - Nama Orang
Feni Fitriani Taufik - Nama Orang

No. Panggil
T18240fk
Penerbit
Jakarta : Program Studi Pulmonologi & Ilmu Kedokteran Respirasi.,
Deskripsi Fisik
xiv, 64 hal; ill; 21 x 30 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
T18240fk
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
T18240fkT18240fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Kadar protein surfaktan D serum pada pekerja semen = Surfactant protein D serum level in cement worker.

Related Collection