Tesis

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Peningkatan Gejala Ansietas Dan Depresi Pelaku Rawat Pasien Geriatri Yang Dirawat Inap Di Rumah Sakit = The Increased Symptoms of Anxiety and Depression and Its Associated Factors In Caregivers of Hospitalized Geriatric Patients.

Latar Belakang. Perawatan di ruang rawat inap dapat menimbulkan dampak negatif terhadap pasien geriatri dan pelaku rawatnya berupa peningkatan gejala ansietas dan depresi. Ansietas dan depresi yang dialami oleh pelaku rawat dapat mengganggu kualitas perawatan pasien geriatri yang dirawatnya. Tujuan. Mengetahui proporsi pelaku rawat pasien geriatri yang dirawat inap di rumah sakit yang mengalami peningkatan gejala ansietas dan depresi serta mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi peningkatan gejala ansietas dan depresi tersebut. Metode. Studi dengan desain kohort prospektif untuk meneliti faktor-faktor yang berhubungan dengan peningkatan gejala ansietas dan depresi pada pelaku rawat pasien geriatri yang dirawat inap di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo pada bulan Februari hingga Mei 2018 dengan membandingkan derajat gejala ansietas dan depresi pada hari pertama perawatan dengan hari ketujuh perawatan pasien menggunakan kuesioner Hospital Anxiety and Depression Scale (HADS). Analisis bivariat menggunakan uji Chi Square atau uji Fisher apabila persyaratan uji Chi Square tidak terpenuhi dan analisis multivariat menggunakan regresi logistik. Hasil. Sebanyak 58,1% pelaku rawat pasien geriatri mengalami peningkatan gejala ansietas dan 60,7% pelaku rawat mengalami peningkatan gejala depresi pada saat hari ketujuh perawatan pasien di ruang rawat inap. Berdasarkan analisis multivariat faktor-faktor yang mempengaruhi peningkatan gejala ansietas pelaku rawat pasien geriatri yang dirawat inap di rumah sakit adalah usia pelaku rawat ≥60 tahun (p=0,05; OR 4,167; IK 95% 1,554-11,171), durasi merawat pasien ≥8 jam dalam sehari (p=0,041; OR 4,228; IK 95% 1,060-16,860), lama merawat pasien di ruang rawat inap ≥6 hari (p=0,019; OR 2,500; IK 95% 1,163-5,375) serta merawat pasien geriatri dengan ketergantungan berat-total (p

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2018
Pengarang

Steven Sutanto Sihombing - Nama Orang
Ikhwan Rinaldi - Nama Orang
Kuntjoro Harimurti - Nama Orang
Rudi Putranto - Nama Orang

No. Panggil
T18210fk
Penerbit
Jakarta : Program Studi Ilmu Penyakit Dalam.,
Deskripsi Fisik
xx, 96 hal; ill; 21 x 30 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
T18210fk
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
T18210fkT18210fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Peningkatan Gejala Ansietas Dan Depresi Pelaku Rawat Pasien Geriatri Yang Dirawat Inap Di Rumah Sakit = The Increased Symptoms of Anxiety and Depression and Its Associated Factors In Caregivers of Hospitalized Geriatric Patients.

Related Collection