Tesis

Perbedaan Ekspresi Annexin A10 Pada Polip Hiperplastik, Polip Sessile Serrated Adenoma dan Adenoma Konvensional = Annexin A10 Expression in Hyperplastic Polyp, Sessile Serrated Adenoma Polyp and Conventional Adenoma.

Latar belakang: Salah satu lesi prekursor terjadinya kanker kolorektal (KKR) adalah polip kolon. Polip hiperplastik (PH) masuk dalam kategori non neoplastik bersama polip inflamasi dan hamartoma. Sedangkan polip serrated (PS) dan adenoma konvensinal masuk kedalam golongan polip neoplastik. World Health Organization (WHO) pada tahun 2010 memasukkan PH kedalam subtipe PS bersama dengan Sessile serrated adenoma (SSA/P) dan Traditional serrated adenoma (TSA). Ketiga polip diatas harus dapat dibedakan secara morfologik, karena prognosis, terapi, serta survelain endoskopi yang berbeda. Beberapa penelitian terakhir mengemukakan Annexin A10 (ANXA 10) dapat digunakan sebagai penanda SSA/P, untuk membedakannya dengan polip lainnya, walaupun belum diketahui perannya secara pasti pada jalur karsinogenesis KKR. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan ekspresi ANXA 10 pada PH, SSA/P dan Adenoma. Bahan dan cara kerja: Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif analitik menggunakan desain potong lintang. Sampel terdiri dari 16 kasus PH, 16 kasus SSA/P dan 16 kasus adenoma konvensional. Dilakukan pulasan ANXA 10 dan penilaian dilakukan menggunakan H score. Hasil: Titik potong H score pada ekspresi ANXA 10 didapatkan pada 215,05 (71,6%) dengan sensitivitas 81,3% dan spesifisitas 81,2%. Ekspresi ANXA 10 tinggi didapatkan pada 13 kasus SSA/P dan 3 kasus PH, sedangkan pada 16 kasus adenoma konvensional umumnya memiliki ekspresi ANXA 10 yang rendah (p < 0,001). Kesimpulan: Terdapat perbedaan ekspresi ANXA 10 pada PH, SSA/P dan adenoma konvensional. Pulasan ANXA 10 berpotensi digunakan sebagai penanda untuk membantu mendiagnosis SSA/P.
Kata kunci: Adenoma, Annexin A10, H score, Kanker kolorektal, Polip hiperplastik, Sessile serrated adenoma.


Background: One of precursor lesion of colorectal cancer (CRC) is colon polyps. Hyperplastic polyp (HP) is one of non-neoplastic polyps category along with inflammatory polyp and hamartomas. While serrated polyps (SP) and conventional adenomas categorized as neoplastic polyp. World Health Organization (WHO) in 2010 divided SP into hyperplastic polyps (HP), Sessile Serrated adenomas (SSA/P) and Traditional Serrated adenomas (TSA). We must be able to distinguish this polyps, because they have different prognosis, therapy and endoscopic surveillance. Several recent studies have suggested that Annexin A10 (ANXA 10) can be used as a marker of SSA/P, to distinguish it from other polyps, although it is not known yet for its exact role in the CRC carcinogenesis. The aim of this study is to know the difference of expression of ANXA 10 on HP, SSA/P and conventional adenoma. Materials and methods: This was a cross-sectional study with 16 cases of HP, 16 cases of SSA/ P and 16 cases of Adenoma. All cases stained by ANXA 10 antibody and evaluated using H score. Results: The cut-off point H score on ANXA 10 expression was obtained at 215.05 (71.6%) with 81.3% sensitivity and 81.2% specificity. High ANXA 10 expression was obtained in 13 cases of SSA/ P and 3 cases of PH, while in 16 cases of conventional adenomas were generally have low expression of ANXA 10 (p

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2017
Pengarang

Farida Falaivi - Nama Orang
Diah Rini Handjari - Nama Orang
Nur Rahadiani - Nama Orang

No. Panggil
T17296fk
Penerbit
Jakarta : Program Studi Ilmu Patologi Anatomik.,
Deskripsi Fisik
xiv, 81 hlm., 21cm x 30cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
T17296fk
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
T17296FKT17296fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Perbedaan Ekspresi Annexin A10 Pada Polip Hiperplastik, Polip Sessile Serrated Adenoma dan Adenoma Konvensional = Annexin A10 Expression in Hyperplastic Polyp, Sessile Serrated Adenoma Polyp and Conventional Adenoma.

Related Collection