Tesis

Perbandingan Gambaran Radiografi Toraks dengan Hasil Tes Cepat GenXpert MTB/RIF pada Pasien Tersangka TB paru BTA Negatif = Comparison Study of Chest Radiograph and Rapid GenXpert MTB/RIF Test Among Pulmonary TB Suspected Patients with Negative Sputum Smear.

Latar Belakang dan Tujuan: Prevalensi tuberkulosis di Indonesia menduduki peringkat kedua terbanyak setelah India dan peran diagnosis cepat serta akurat sangatlah penting. Sejak tahun 2014 pemeriksaan laboratorium berbasis amplifikasi asam nukleat GenXpert MTB/RIF telah diadopsi dalam pedoman nasional penanggulangan TB paru BTA negatif karena dalam 2 jam dapat lebih akurat mendeteksi basil tahan asam dibandingkan dengan apusan sputum BTA konvensional. Harga yang mahal dan ketersediaan yang terbatas membuat perlunya alternatif lain untuk pemeriksaan ini. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan gambaran radiografi toraks GenXpert MTB/RIF pada pasien tersangka TB paru BTA negatif. Metode: Uji komparasi dengan pendekatan potong lintang membandingkan gambaran radiografi toraks tipikal, atipikal dan bukan TB pada 44 subyek dengan hasil GenXpert MTB/RIF positif dan negatif (22 subyek per kelompok). Analisis berdasarkan adanya komorbiditas (HIV, DM, terapi imunosupresan jangka panjang) juga dilakukan. Hasil: Terdapat kesesuaian antara gambaran radiografi toraks dengan hasil pemeriksaan genXpert MTB/RIF pada subyek dengan BTA sputum negatif, dengan nilai kappa 0,59 (moderate), sensitivitas 81,8% dan spesifisitas 77,3%, yang menguat pada kelompok tanpa komorbiditas (kappa 0,71l; sensitivitas 87,5%, spesifisitas 83,3%), serta berkurang pada kelompok dengan komorbiditas (kappa 0,464; sensitivitas 81,8%; spesifisitas 71,4%). Lesi radiografi toraks pada kelompok subyek dengan genXpert positif terbanyak adalah infiltrat lapangan atas paru (77,3%), nodul (40,9%), kavitas (36,4%), secara statistik signifikan dengan p

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2017
Pengarang

Rachmania Diandini - Nama Orang
Telly Kamelia - Nama Orang
Dalima A. W. Astrawinata - Nama Orang
Vally Wulani - Nama Orang

No. Panggil
T17216fk
Penerbit
Jakarta : Program Studi Spesialis Radiologi.,
Deskripsi Fisik
xiv, 75 hlm., 21cm x 30cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
T17216fk
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
T17216FKT17216fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Perbandingan Gambaran Radiografi Toraks dengan Hasil Tes Cepat GenXpert MTB/RIF pada Pasien Tersangka TB paru BTA Negatif  = Comparison Study of Chest Radiograph and Rapid GenXpert MTB/RIF Test Among Pulmonary TB Suspected Patients with Negative Sputum Smear.

Related Collection