Tesis
Proporsi kandidosis kutis pada pasien rawat inap dengan lesi kulit di Rumah Sakit Umum Pusat Nasional Dr. Cipto Mangunkusumo: identifikasi spesies penyebab kandidosis kutis serta faktor-faktor yang berhubungan = Proportion of cutaneous candidiasis inpatient cases with skin lesion at Dr. Cipto Mangunkusumo National General Hospital: identification of candida species causing cutaneous candidiasis and its related factors.
Latar belakang: Kandidosis merupakan penyakit infeksi primer atau sekunder yang disebabkan oleh jamur genus kandida terutama C. albicans pada 70-80% kasus. Penelitian yang ada melaporkan pasien rawat inap sebagai kelompok yang berisiko terjadi infeksi kandidosis kutis. Tujuan: Mengetahui proporsi dan identifikasi spesies penyebab kandidosis kutis serta faktor yang berhubungan di Unit Rawat Inap RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo. Metode: Studi ini adalah penelitian potong lintang dengan desain deskriptif dan pemilihan sampel secara consecutive sampling. Hasil: Didapatkan 14 dari 96 SP dengan kandidosis kutis. Spesies penyebab kandidosis kutis adalah C. albicans 61,7%, C. non albicans 17,6% dan C. campuran 20,5%. Subjek dengan imobilisasi memiliki kemungkinan 7,93 kali untuk terjadi kandidosis kutis. Perbedaan kelembapan udara sebesar 0,4% memiliki kemungkinan 1,49 kali untuk terjadi kandidosis kutis bila dibandingkan dengan kelembapan udara di bawahnya. Simpulan: Ditemukan proporsi kandidosis kutis adalah 35,4%. Spesies penyebab kandidosis kutis terbanyak adalah C. albicans. Faktor yang meningkatkan kandidosis kutis adalah imobilisasi dan peningkatan kelembapan udara di rawat inap.
Kata kunci: Kandidosis kutis, proporsi, rawat inap
Background: Candidiasis is a primary or secondary infection disease caused by the Candida especially C. albicans in 70-80% of cases. Previous research reports inpatients as a group at risk of cutaneous candidiasis infection. Objective: To determine the proportion of cutaneous candidiasis, identify candida species, and the related risk factors of infection in Inpatient Unit of Dr. Cipto Mangunkusumo National General Hospital. Methods: This is a cross-sectional research of descriptive design using consecutive sampling technique. Results: The study found that 14 out of 96 SP were 35,4% is cutaneous candidiasis, which caused by C. albicans 61.7%, Candida non albicans 17.6% and mixture candida 20.5%. The probabilty cutaneous candidiasis 7.93 times increased in subjects with immobilization and the difference of level air humidity above 0.4% increased 1.49 times. Conclusion: The proportion of cutaneous candidiasis is 35.4%. The most common cause of candidiasis is C. albicans. Related risk factors that probability induce cutaneous candidiasis are immobilization and increasing level of air humidity.
Keywords: cutaneous candidiasis; proportion; inpatient
- Judul Seri
-
-
- Tahun Terbit
-
2017
- Pengarang
-
Fifi Mifta Huda - Nama Orang
Eliza Miranda - Nama Orang
Sri Linuwih Menaldi - Nama Orang - No. Panggil
-
T17197fk
- Penerbit
- Jakarta : Program Studi Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin., 2017
- Deskripsi Fisik
-
xviii, 82 hlm., 21cm x 30cm
- Bahasa
-
Indonesia
- ISBN/ISSN
-
-
- Klasifikasi
-
T17197fk
- Edisi
-
-
- Subjek
- Info Detail Spesifik
-
-
T17197FK | T17197fk | Perpustakaan FKUI | Tersedia |
Masuk ke area anggota untuk memberikan review tentang koleksi