Tesis

Hubungan persepsi mahasiswa terhadap lingkungan pembelajaran dengan kelulusan dalam uji kompetensi mahasiswa program profesi dokter (UKMPPD) di Universitas Sam Ratulangi = The relationship of students' perceptions of the learning environment and pass rate on the Indonesia Medical Licensing Exam (IMLE) at the Sam Ratulangi University.

Latar Belakang: Persepsi mahasiswa terhadap lingkungan pembelajaran terbukti dapat memengaruhi prestasi, kepuasan dan kesuksesan mahasiswa. Mahasiswa yang berpendapat bahwa lingkungan pembelajaran memberikan dukungan akan belajar lebih keras dan memberikan prestasi lebih baik. Di Indonesia prestasi belajar lulusan dokter diukur secara nasional dengan menggunakan UKMPPD. Tujuan: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran persepsi mahasiswa terhadap lingkungan pembelajaran dan hubungannya dengan kelulusan dalam UKMPPD. Metode: Penelitian ini menggunakan rancangan cross-sectional. Data diperoleh dari 105 peserta UKMPPD. Persepsi lingkungan pembelajaran diukur menggunakan kuesioner DREEM dan menghubungkannya dengan kelulusan dalam UKMPPD. Data berdistribusi tidak normal sehingga digunakan analisis Mann-Whitney. Analisis multivariat digunakan untuk mengidentifikasi faktorfaktor yang memengaruhi kelulusan UKMPPD. Hasil: Penelitian ini menunjukkan sembilan puluh persen mahasiswa FK UNSRAT mempunyai persepsi ‘positif’ terhadap lingkungan pembelajaran. Total skor median DREEM persepsi mahasiswa kurang berprestasi lebih baik dibandingkan mahasiswa berprestasi. Hasil analisis multivariat tidak menemukan hubungan lingkungan pembelajaran dan kelulusan UKMPPD, namun kelulusan UKMPPD berhubungan dengan dengan status ujian peserta (OR 4,60, IK 1,8811,25 dan p

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2017
Pengarang

Linda Maya Tompodung - Nama Orang
Sandra Widaty - Nama Orang
Indah Suci Widyahening - Nama Orang

No. Panggil
T17126fk
Penerbit
Jakarta : Program Studi Magister Pendidikan Kedokteran.,
Deskripsi Fisik
xiv,74 hlm., 21cm x 30cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
T17126FKT17126fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Hubungan persepsi mahasiswa terhadap lingkungan pembelajaran dengan kelulusan dalam uji kompetensi mahasiswa program profesi dokter (UKMPPD) di Universitas Sam Ratulangi = The relationship of students' perceptions of the learning environment and pass rate on the Indonesia Medical Licensing Exam (IMLE) at the Sam Ratulangi University.

Related Collection