Tesis

Hubungan Persepsi Mahasiswa Kedokteran Terhadap Lingkungan Pembelajaran dan Tingkat Stres Mahasiswa: studi potong lintang pada mahasiswa tahap akademik Fakultas Kedokteran Universitas Baiturrahmah = The Correlation between Medical Students’ Perception on Learning Environment and Stress Level: cross-sectional study on pre-clinical years student Faculty of Medicine Baiturrahmah University.

Latar Belakang: Lingkungan pembelajaran pada pendidikan kedokteran menentukan kesuksesan akademik mahasiswa. Akan tetapi, pendidikan kedokteran merupakan sumber terbesar yang menyebabkan mahasiswa stres, selain masalah pribadi, finansial ataupun masalah keluarga. Tujuan dari penelitian ini untuk menilai hubungan antara persepsi mahasiswa terhadap lingkungan pembelajaran dengan tingkat stres mahasiswa. Metode: Penelitian ini merupakan studi dengan desain potong lintang, dilaksanakan mulai dari Desember 2016 sampai April 2017, melibatkan mahasiswa tingkat I, II, III dan IV Fakultas Kedokteran Universitas Baiturrahmah (FK UNBRAH), Padang, dengan total jumlah mahasiswa 595 orang. Persepsi mahasiswa terhadap lingkungan pembelajaran dinilai menggunakan kuesioner Dundee Ready Educational Environment Measure (DREEM) dan tingkat stres mahasiswa dinilai dengan kuesioner Depresion Anxiety Stress Scale (DASS) 42. Kedua kuesioner telah tervalidasi dan tersedia dalam Bahasa Indonesia. Hasil Penelitian: Respon penelitian ini sejumlah 477 (80,1%). Persepsi seluruh mahasiswa terhadap lingkungan pembelajaran didapatkan nilai median 132(92200), yang bermakna”lebih banyak positif dibandingkan negatif”. Perbedaan persepsi terhadap lingkungan pembelajaran berdasarkan tingkat akademik berbeda bermakna antara mahasiswa tingkat I dengan mahasiswa tahap pendidikan lainnya. Tidak terdapat perbedaan bermakna antara persepsi terhadap lingkungan pembelajaran berdasarkan jenis kelamin. Nilai median tingkat stres mahasiswa dalam kategori normal. Tidak terdapat perbedaan bermakna secara statistik tingkat stres berdasarkan tingkat akademik dan jenis kelamin. Hubungan persepsi mahasiswa terhadap lingkungan pembelajaran dan tingkat akademik bermakna dengan korelasi negatif sangat lemah (p

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2017
Pengarang

Resti Rahmadika Akbar - Nama Orang
Mardiastuti Wahid - Nama Orang
Retno Asti Werdhani - Nama Orang

No. Panggil
T17125fk
Penerbit
Jakarta : Program Studi Magister Pendidikan Kedokteran.,
Deskripsi Fisik
xiii, 91 hlm., 21cm x 30cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
T17125FKT17125fkPerpustakaan FKUITersedia
Image of Hubungan Persepsi Mahasiswa Kedokteran Terhadap Lingkungan Pembelajaran dan Tingkat Stres Mahasiswa: studi potong lintang pada mahasiswa tahap akademik Fakultas Kedokteran Universitas Baiturrahmah  = The Correlation between Medical Students’ Perception on Learning Environment and Stress Level: cross-sectional study on pre-clinical years student Faculty of Medicine Baiturrahmah University.

Related Collection