Skripsi
Korelasi Kadar Kromium dengan Nafsu Makan Bayi 8-10 Bulan di Jakarta Pusat = Correlation between Chromium Levels and Appetite on 8- to 10- month-old Infants in Central Jakarta.
Kromium dapat memengaruhi nafsu makan tetapi belum diketahui pengaruhnya pada bayi. Penelitian ini bertujuan mengetahui korelasi kadar kromium dengan nafsu makan bayi usia 8-10 bulan di Jakarta Pusat. Studi potong lintang dilakukan terhadap 75 bayi yang memenuhi kriteria penelitian. Kadar kromium dalam serum diukur dengan LC-MS/MS (Liquid Chromatography – Tandem Mass Spectrometry), sementara nafsu makan diukur dengan VAS (Visual Analogue Scale) oleh tenaga terlatih. Data dianalisis dengan uji Kolmogorov-Smirnov dan uji Spearman (korelasi bermakna bila p less than 0,05). Hasil penelitian menunjukkan bahwa subjek penelitian paling banyak berjenis kelamin perempuan dan berusia 8 bulan. Nilai tengah nafsu makan bayi 8-10 bulan di Jakarta Pusat sebesar 8,000 cm, sementara nilai tengah kadar kromium 0,024 ng/mL. Hasil penelitian menunjukkan tidak terdapat korelasi bermakna antara kadar kromium dengan nafsu makan bayi 8-10 bulan di Jakarta Pusat (p=0,782).
Kata kunci: kadar kromium, nafsu makan, bayi 8-10 bulan, Jakarta Pusat.
Chromium can influence appetite but its effect on infants is unknown. This study aims to determine the correlation between chromium levels and appetite in 8- to 10-month-old infants in Central Jakarta. A cross-sectional study was conducted on 75 infants who met the research criteria. Serum chromium levels were measured using LC-MS/MS (Liquid Chromatography – Tandem Mass Spectrometry), while appetite was assessed using the Visual Analogue Scale (VAS) by trained personnel. Data were analyzed with Kolmogorov-Smirnov test and Spearman test (significant correlation if p less than 0.05). The results showed that most subjects were female and 8 months old. The median appetite value of 8- to 10-month-old infants in Central Jakarta was 8.000 cm, while the median chromium level was 0.024 ng/mL. The study found no significant correlation between chromium levels and appetite in 8- to 10-month-old infants in Central Jakarta (p=0.782).
Keywords: chromium levels, appetite, 8- to 10-month-old infants, Central Jakarta.
- Judul Seri
-
-
- Tahun Terbit
-
2016
- Pengarang
-
Natasha - Nama Orang
Dian Novita Chandra - Nama Orang - No. Panggil
-
S16038FK
- Penerbit
- Jakarta : Program Pendidikan Dokter Umum S1 Reguler., 2016
- Deskripsi Fisik
-
xiii, 31 hlm., 21cm x 30cm
- Bahasa
-
Indonesia
- ISBN/ISSN
-
-
- Klasifikasi
-
S16038FK
- Edisi
-
-
- Subjek
- Info Detail Spesifik
-
-
| S16038FK | S16038FK | Perpustakaan FKUI | Tersedia |
Masuk ke area anggota untuk memberikan review tentang koleksi