Tesis

Gambaran Gangguan Psikiatri pada Pasien TB-MDR (Multi Drug Resistant) dan Stres Psikososial yang Memengaruhi di RSUP Persahabatan = Psychiatric Disorders in Patients with Multi Drug Resistance Tuberculosis and Psychosocial Stress Influences in RSUP Persahabatan.

Latar Belakang. Pasien TB-MDR sedang menjalankan pengobatan akan memengaruhi kondisi kejiwaan yang dapat disebabkan dari obat-obatan TB-MDR dan atau stres psikososial. Tujuan penelitian adalah mendapatkan gambaran gangguan psikiatri pada pasien TB-MDR dan stres psikososial yang memengaruhi. Metode. Penelitian ini menggunakan desain potong lintang dengan subjek penelitian berjumlah 50 orang. Pengambilan sampel pada subjek menggunakan metode konsekutif. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah MINI ICD-10 dan Life Experiences Survey (LES) dari Irwin G. Sarason yang terdiri dari 60 item yang dinilai dengan skala likert -3 sampai 3. Pada subjek dinilai dampak positif dan negatif stresor menggunakan instrumen LES. Data demografi meliputi usia, jenis kelamin, status pernikahan, jumlah anak, agama, suku, agama, pendapatan, tingkat pendidikan, obat-obatan yang digunakan dan jangka waktu pengobatan. Data dianalisis dengan menggunakan program SPSS untuk windows versi 20. Tingkat kemaknaan yang digunakan untuk uji statistik adalah p < 0,05. Hasil. Proporsi gangguan psikiatri pada subyek TB-MDR adalah 62%. Proporsi gangguan psikiatri pada subjek TB-MDR terbanyak pada gangguan depresi (32%) diikuti dengan risiko bunuh diri (26%), gangguan panik (24%), gangguan anxietas menyeluruh (20%), gangguan depresi berulang (12%), gangguan psikotik (12%), gangguan agorafobia (8%), gangguan obsesif kompulsif (8%), agorafobia dengan gangguan panik (4%), anorexia nervosa (2%) dan gangguan berkaitan dengan zat psikoaktif (2%). Sebagian besar subjek mendapatkan regimen standar pengobatan TB-MDR mengalami gangguan psikiatri sebesar 58,1%. Terdapat hubungan yang bermakna antara usia subjek dengan gangguan psikiatri sebesar

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2015
Pengarang

Umie Faizah - Nama Orang
Feranindhya Agiananda - Nama Orang
Fathiyah Isbaniah - Nama Orang
Tribowo Tuahta Ginting - Nama Orang
Noorhana SW - Nama Orang

No. Panggil
T 15 325 FK
Penerbit
Jakarta : Program Pendidikan Dokter Spesialis Bidang Studi Ilmu Kedokteran Jiwa.,
Deskripsi Fisik
xiv, 133 hlm.; 20 x 29 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
T15325FKT15325FKPerpustakaan FKUITersedia
Image of Gambaran Gangguan Psikiatri pada Pasien TB-MDR (Multi Drug Resistant) dan Stres Psikososial yang Memengaruhi di RSUP Persahabatan = Psychiatric Disorders in Patients with Multi Drug Resistance Tuberculosis and Psychosocial Stress Influences in RSUP Persahabatan.

Related Collection