Tesis

Profil Kadar Prokalsitonin pada Infeksi Virus Dengue Anak = Procalcitonin Profile of Dengue Virus Infection in Children

Latar belakang. Kasus demam berdarah dengue (DBD) masih tinggi di Indonesia dan hingga tahun 2014 mengenai 34 propinsi di Indonesia dengan penderita 71.668 orang. Kasus yang meninggal mencapai 641 orang disebabkan oleh SSD dan perdarahan. Kasus-kasus DBD berat sering dirujuk ke Rumah Sakit rujukan dengan sepsis karena indikator sepsis yaitu Prokalsitonin (PCT) yang tinggi. Tujuan. Untuk mengetahui profil PCT pada infeksi virus dengue pada anak dengan mengukur kadar PCT pada pasien Demam Dengue (DD), DBD, Sindrom syok dengue (SSD), dan SSD dengan koinfeksi. Metode. Penelitian prospektif observasional dengan metode potong lintang, di Rumah Sakit Umum Pusat Fatmawati dan Rumah Sakit Umum Pusat Rujukan Nasional Cipto Mangunkusumo, Jakarta, dari bulan April – Mei 2015. Diagnosis infeksi virus dengue berdasarkan kriteria WHO 2011. Hasil. Didapatkan 34 subjek penelitian. Laki-laki lebih banyak daripada perempuan dengan rasio1,13 : 1. Kelompok usia mempunyai rentang 1 bulan sampai dengan 18 tahun dengan median 10,50 tahun. Diagnosis infeksi virus dengue paling banyak kelompok DBD yaitu DBD 21 subjek, DD 7 subjek, SSD 4 subjek, dan 2 subyek SSD dengan koinfeksi. Kadar PCT 0,5 ng/ml terdapat pada 15 (34) subjek yaitu terdiri dari 2 (7) dengan diagnosis DD, 9 (21) dengan diagnosis DBD, 4 (6) dengan diagnosis SSD. Simpulan. Profil PCT pada infeksi dengue memperlihatkan adanya pola peningkatan nilai PCT sesuai dengan derajat berat manifestasi klinis infeksi virus dengue pada anak. Tampaknya nilai PCT 2ng/ml dapat dipakai sebagai titik potong adanya koinfeksi pada SSD, dengan klinis infeksi yang jelas.
Kata kunci: PCT, infeksi virus dengue anak.


Background. Dengue haemorrhagic fever (DHF) cases in Indonesia are still very prevalent ; in 2014, 34 provences in Indonesia reported 71.668 cases. Death toll reaches 641 people caused by dengue shock syndrome and bleeding. Severe DHF cases referred to hospital due to indication of sepsis base of high Procalcitonin (PCT) profile. Objectives. To measure PCT profile in dengue virus infection, in children ; Dengue Fever (DF), DHF, Dengue shock syndrome (DSS), and DSS with cases of coinfection. Methods. The study were conducted in Fatmawati general hospital and Dr Cipto Mangunkusumo general hospital, in conjunction with Cipto mangunkusumo referral centre, Jakarta. Result collected from April to May 2015. Dengue fever diagnosis based on criteria of WHO 2011. Result. In 34 cases, there are more male cases compare to female by a ratio of 1.13 : 1. In child cases from 1 month years old until 18 years of age with the median of 10 and half years of age. In most common cases found; 21 DHF subject, 7 DF subject, 4 DSS subject, and 2 SSD subject with coinfection. In this cases the level of PCT 0,5 ng/ml in 15 out of 34 subject, which consist of DD 2(7), DHF 9(21), and DSS 4(6). Two SSD subject with coinfection have PCT >2ng/ml. Conclusion. PCT profile in dengue infections show increased PCT profile in corelation with the severity of dengue fever on children. Procalcitonin 2ng/ml can be used to cut-off coinfection in SSD along with clear clinical infections .
Key words: PCT, dengue infection in children.

Judul Seri
-
Tahun Terbit
2015
Pengarang

Pratiwi Andayani - Nama Orang
Mulya Rahma Karyanti - Nama Orang
Ari Prayitno - Nama Orang

No. Panggil
T 15 095 FK
Penerbit
Jakarta : PPDS Sp-2 Ilmu Kesehatan Anak.,
Deskripsi Fisik
xvii, 51 hlm.; 20 x 29 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
T15095FKT15095FKPerpustakaan FKUITersedia
Image of Profil Kadar Prokalsitonin pada Infeksi Virus Dengue Anak = Procalcitonin Profile of Dengue Virus Infection in Children

Related Collection