Skripsi
Distribusi Fauna Nyamuk di Desa Ciwaru, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Banten. = Distribution Mosquitoes Fauna in Bayah Subdistrict, Banten Province.
Abstrak : Malaria merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat di Indonesia yang sampai saat ini belum terselesaikan. Pada tahun 2007, malaria juga dinyatakan sebagai kejadian luar biasa (KLB) di 8 provinsi, 13 kabupaten, 15 kecamatan, dan 30 desa, salah satunya adalah kecamatan Bayah, kabupaten Lebak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui fauna nyamuk di Bayah dan juga vector malaria di Bayah. Pengambilan data dilakukan di Desa Ciwaru, Kabupaten Lebak. Penelitian ini bersifat deskriptif dan menggunakan desain potong lintang dengan subjek penelitian semua nyamuk Anopheles sp betina dewasa di Desa Ciwaru. Fauna nyamuk yang ditemukan di Desa Ciwaru adalah Anopheles sp, Culex sp, dan Aedes sp. Pada uji vector tidak ditemukan sporozoit. Hal ini disebabkan karena kurangnya waktu penangkapan dan turunya hujan lebat. Fauna terbanyak di desa Ciwaru adalah An. Vagus. Hal ini disebabkan banyaknya hewan ternak yang merupakan sumber makanan dari An. vagus. Hal ini, membuktikan bahwa Desa Ciwaru merupakan daerah hipoendemis.
Kata Kunci : Anopheles sp, vektor malaria, Desa Ciwaru, fauna, uji vektor.
Abstract : Malaria is a major health problem in Indonesia. In 2007, malaria become an outbreak in 8 provinces, 13 districts, and 15 subdistricts, including Bayah subdsitrict. The purpose of the study is to identify the mosquitoes fauna and to find malaria vector in Ciwaru, Bayah subdistrict. The study was an descriptive research with cross sectional design. The subject of the research is all of female adult Anopheles sp. The mosquitoes fauna found in Cikumpay are Anopheles sp, Culex sp, and Aedes sp. Sporozoit is negative with vector test. An.Vagus most found in Ciwaru. But An. Vagus is non malaria vector because the present of cattles can be zooprofilaksis This data can explain why Ciwaru is hypoendemic area.
Keywords : Anopheles sp, malaria vektor, Ciwaru, fauna, vector test.
- Judul Seri
-
-
- Tahun Terbit
-
2009
- Pengarang
-
Hemastia Manuhara H - Nama Orang
Zulhasril - Nama Orang - No. Panggil
-
S09227fk
- Penerbit
- Jakarta : Program Pendidikan Dokter Umum S1 Reguler., 2009
- Deskripsi Fisik
-
ix, 25 lembar; il., 30 cm
- Bahasa
-
Indonesia
- ISBN/ISSN
-
-
- Klasifikasi
-
S09227fk
- Edisi
-
-
- Subjek
- Info Detail Spesifik
-
-
S09227fk | S09227fk | Perpustakaan FKUI | Tersedia |
Masuk ke area anggota untuk memberikan review tentang koleksi