Skripsi
Hubungan infeksi ascaris lumbricoides, trichuris trichiura, dan hookworm pada wanita usia 15 tahun hingga 40 tahun dihubungkan dengan status kehamilan di Sumba. = Malaria Vectors’ Density Based on Indoor and Outdoor Collection In Ciwaru, Bayah Subdistrict, Lebak District Banten Province.
Di Indonesia, penyakit kecacingan merupakan salah satu masalah kesehatan yang memberikan banyak kerugian. Salah satu kerugian dari kecacingan dapat menyebabkan anemia, yang apabila terjadi pada wanita hamil akan menyebabkan berbagai komplikasi pada masa kehamilan, persalinan, dan nifas. Selain itu data proporsi infeksi cacing usus pada wanita hamil dan tidak hamil sulit untuk ditemukan. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan status kehamilan dengan infeksi cacing usus pada wanita usia 15 tahun hingga 40 tahun. Desain penelitian yang digunakan adalah cross sectional, dengan menggunakan 132 sampel. Dari data tersebut didapatkan angka kejadian infeksi Ascaris lumbricoides, Trichuris trichiura, dan Hookworm pada wanita usia 15-40 tahun yang hamil berturut-turut adalah 36,36%, 18,18%, dan 21,21%, sedangkan pada wanita usia 15-40 tahun yang tidak hamil berturut-turut adalah 54,55%, 25,76%, dan 24,24%. Dengan menggunakan uji chi-square, diketahui bahwa terdapat hubungan bermakna antara infeksi Ascaris lumbricoides dengan status kehamilan. Sedangkan untuk infeksi Trichuris trichiura dan Hookworm tidak ditemukan hubunan bermakna.
Kata kunci : prevalensi infeksi Ascaris lumbricoides; prevalensi infeksi Trichuris trichiura; prevalensi infeksi Hookworm; wanita hamil; wanita tidak hamil.
In Indonesia, geohelminth infection is one of many health problem that gives a lot of disadvantages. One of them is anemia, it will be very dangerous if it occurs during pregnancy. Selain itu data proporsi infeksi cacing usus pada wanita hamil dan tidak hamil sulit untuk ditemukan It can lead to complication in the period of pregnancy, delivery, and after delivery.. Therefore this study aims to see the relationship between pregnancy status with geohelminth infections in women between 15 years old until 40 years old. This study use a cross sectional research design, using 132 data. The study resulted that the prevalence of Ascaris lumbricoides, Trichuris trichiura, and Hookworm infections in pregnant women between 15 years old until 40 years old in Sumba are 36,36%, 18,18%, 21,21%, and in unpregnant women are 54,55%, 25,76%, and 24,24%. By using chi- square, the result show that there is a relationship between Ascaris lumbricoides infections and pregnancy status, but for Trichuris trichiura and Hookworm there is no relationship.
Keywords : prevalence of Ascaris lumbricoides infection; prevalence of Trichuris trichiura infection; prevalence of Hookworm infection; pregnant women, unpregnant women.
- Judul Seri
-
-
- Tahun Terbit
-
2010
- Pengarang
-
Tia Bonita - Nama Orang
Agnes Kurniawan - Nama Orang - No. Panggil
-
S10061fk
- Penerbit
- Jakarta : Kedokteran Umum S1., 2010
- Deskripsi Fisik
-
x, 43 lembar; il., 30cm
- Bahasa
-
Indonesia
- ISBN/ISSN
-
-
- Klasifikasi
-
S10061fk
- Edisi
-
-
- Subjek
- Info Detail Spesifik
-
-
S10061fk | S10061fk | Perpustakaan FKUI | Tersedia |
Masuk ke area anggota untuk memberikan review tentang koleksi