Skripsi
Prevalensi Infeksi Staphylococcus epidermidis pada Sampel Urin Berdasarkan Asal Institusi Pengirim dan Pola Kepekaan Staphylococcus epidermidis terhadap Aminoglikosida pada Sampel Urin di Departemen Mikrobiologi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia Tahun 2006-2009. = Prevalence of Staphylococcus epidermidis in Urine Samples According senders’s institution and Sensitivity Pattern of Staphylococcus epidermidis to Aminoglycoside in Urine Samples at Department of Microbiology Faculty of Medicine University of Indonesia Year 2006-2009.
Informasi mengenai prevalensi bakteri dan pola kepekaan bakteri terhadap antibiotika dibutuhkan untuk menentukan pilihan pengobatan. Dari penelitian ini diharapkan dapat diketahui prevalensi S.epidermidis pada sampel urin berdasarkan asal institusi pengirim serta apakah antibiotika golongan aminoglikosida masih cukup efektif sebagai terapi infeksi S.epidermidis. Penelitian ini menggunakan desain cross sectional. Peneliti menggunakan isolat S.epidermidis pada urin serta seluruh hasil pemeriksaan sensitivitas isolat S.epidermidis pada urin terhadap aminoglikosida berupa amikasin, gentamisin, dan dibekasin dari tahun 2006-2009 yang menggunakan metode difusi cakram pada laboratorium departemen mikrobiologi FKUI. Dari 512 sampel urin pada tahun 2006-2009, menunjukkan hasil penelitian sebagai berikut. Prevalensi S. epidermidis di RSCM pada tahun 2006-2009 berturut- turut adalah sebagai berikut: 6,56%; 1,06%; 0,55%; 0,87%. Sedangkan Prevalensi S. epidermidis di RS. Jakarta pada tahun 2006-2009 berturut-turut adalah sebagai berikut: 2,4%; 2,13%; 1,66%; 0,87%. Prevalensi S. epidermidis di lokasi lainnya pada tah un 2006-2009 berturut-turut adalah sebagai berikut: 8,2%; 12,27%; 7,18%; 7,47%. Sementara itu, pada tahun 2006 sampai 2009 sebagian besar isolat S. epidermidis yang diuji dengan aminoglikosida (amikasin, gentamisin, dan dibekasin) bersifat sensitif namun masih ada isolat S. epidermidis yang diuji dengan aminoglikosida tersebut yang bersifat resisten. Dari penelitian ini juga dapat diketahui bahwa terjadi kenaikan dan penurunan persentase resisten antibiotika gentamisin pada tahun 2006-2009. Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai dasar pemilihan antibiotika kepada pasien.
Kata kunci : Aminoglikosida, kepekaan, prevalensi.
Information of bacterial prevalence and bacterial sensitivity patterns towards antibiotics is needed to determine the types of treatment. From this research, it is expected to know whether aminoglycoside type of antibiotic is still effective as S. epidermidis infection theurapy. The study is using the cross-sectional design. Researchers use S. epidermidis at urine sample and the entire results of S. epidermidis sensivity towards aminoglycosides which are amikacin, gentamicin, and dibekacin in which using urine specimen from Department of Microbiology Laboratory at the Faculty of Medicine from year 2006-2009. Based on 512 urine samples in 2006-2009, show the following result. Prevalence of S. epidermidis at the RSCM in years 2006-2009 are as following: 6.56%, 1.06%, 0.55%, 0.87%. While the prevalence of S. epidermidis in the Jakarta Hospital in years 2006-2009 are as following: 2.4%, 2.13%, 1.66%, 0.87%. Prevalence of S. epidermidis at other sender’s institution in years 2006-2009 are as following: 8.2%; 12.27%, 7.18%, 7.47%. Moreover, in the year 2006 until 2009 the majority of isolates of S. epidermidis tested with aminoglycosides (amikacin, gentamicin, and dibekasin) is sensitive but still there are isolates of S. epidermidis tested with aminoglycosides (amikacin, gentamicin, and dibekasin) who are resistant. The study also showed that there was a rising and declining percentage of gentamicin resistancy in year 2006-2009. The result of this study may be used as a base of selecting antibiotics for the patients.
Keywords : Aminoglycoside, sensitivity, prevalence.
- Judul Seri
-
-
- Tahun Terbit
-
2010
- Pengarang
-
Firtanty Tasya Andriami Syahputri - Nama Orang
Andriansjah Rukmana - Nama Orang - No. Panggil
-
S10190fk
- Penerbit
- Jakarta : Program Pendidikan Dokter Umum S1 Reguler., 2010
- Deskripsi Fisik
-
xiv, 43 lembar; il., 30cm; lamp. 2
- Bahasa
-
Indonesia
- ISBN/ISSN
-
-
- Klasifikasi
-
S10190fk
- Edisi
-
-
- Subjek
- Info Detail Spesifik
-
-
| S10190fk | S10190fk | Perpustakaan FKUI | Tersedia |
Masuk ke area anggota untuk memberikan review tentang koleksi